Belum Lama Dipasang, Kamera ETLE di Lubuk Linggau Hendak Dicuri

Pelaku mengira ETLE menggunakan baterai yang bisa dijual

Lubuk Linggau, IDN Times - Rencana pencurian alat kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di kawasan Petanang, Lubuk Linggau Utara I, terjadi pada Kamis (5/1/2023) kemarin. Tersangka berusaha merusak kotak kamera pemantau, sehingga salah satu kamera yang beroperasi di Lubuk Linggau mati.

"Pelakunya kabur, hanya kotaknya saja yang rusak. Tapi menurut pihak vendor masih bisa diperbaiki," ungkap Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Harissandi, Jumat (6/1/2023).

Baca Juga: Kota Palembang Tambah Kamera ETLE di 7 Titik, Ini Lokasinya

1. Kamera ETLE tak menggunakan baterai

Belum Lama Dipasang, Kamera ETLE di Lubuk Linggau Hendak DicuriPhoto by Michał Jakubowski on Unsplash

Harissandi menyebut aksi nekat pencuri dengan merusak kamera ETLE didorong karena dugaan terdapat baterai yang bisa dijual. Padahal kamera ETLE tidak menggunakan baterai namun langsung terhubung ke PLN.

"Mungkin pelakunya mikir di dalam kotak ETLE itu ada baterai yang bisa dijual. Padahal itu isinya bukan baterai," ujar dia.

Baca Juga: 117 Personel Polisi di Sumsel Langar Lalu Lintas dan Ditilang

2. Kamera ETLE sudah beroperasi lagi

Belum Lama Dipasang, Kamera ETLE di Lubuk Linggau Hendak DicuriIlustrasi pengawasan sistem kamere tilang ETLE di Palembang (IDN Times/Dokumen)

Tim vendor yang mengetahui kamera rusak segera menuju lokasi untuk memperbaiki kamera. Mereka mengabarkan matinya kamera ETLE bukan disebabkan kesalahan sistem, melainkan ada percobaan pencurian.

"Alatnya tidak ada yang rusak, kemudian alat yang rusak cuma bekas congkelan di kotak saja. Itu bisa diperbaiki," jelas dia.

3. Pelaku diduga ada dua orang

Belum Lama Dipasang, Kamera ETLE di Lubuk Linggau Hendak DicuriIlustrasi, tersangka. Shutterstock

Harissandi memastikan pihaknya sudah melakukan penyelidikan. Didapatkan dua orang terduga pelaku yang masih diincar oleh anggota.

"Karena ini sistem (kamera) berjalan, kita gampang mengidentifikasi pelaku. Semuanya terekam oleh CCTV," tutup dia.

Baca Juga: Jalintim Palembang-Jambi Dipasang ETLE Tahun Depan

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya