Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Tabung LPG Diduga Meledak Hancurkan Rumah di Lubuk Linggau, 2 Terluka

Rumah di Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II hancur diduga tabung LPG meledak. (Dok. Istimewa)
Intinya sih...
  • Warga kaget dengar suara dentuman keras. Dapur rumah hancur berantakan, ditemukan 10 tabung gas elpiji 3 Kg dan 2 tabung gas besar 12 Kg.
  • Korban bersama anak keduanya mengalami luka serius. Anak bungsunya belum pulang sekolah, sementara dapur rumah korban ambruk.
  • Bangunan yang ambruk merupakan dapur rumah korban. Dinding luar sisi kanan rumah korban ambruk hingga ke badan jalan, sedangkan bangunan utama masih utuh.

Lubuk Linggau, IDN Times - Warga di Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II Kota Lubuk Linggau dikejutkan suara dentuman keras dari sebuah rumah di Jalan Padat Karya, RT 01 pada Kamis (10/7/2025) pukul 13.00 WIB.

Satu rumah milik Jhon Kenedy (44) hancur hampir rata dengan tanah akibat peristiwa diduga ledakan tabung LPG. Akibat peristiwa ini, Jhon dan anaknya Cinta (16) harus dilarikan ke rumah sakit karena menderita luka serius.

1. Warga kaget dengar suara dentuman keras

Rumah di Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II hancur diduga tabung LPG meledak. (Dok. Istimewa)

Berdasarkan keterangan warga setempat, mereka dikagetkan dengan suara dentuman keras dari rumah Jhon. Setelah dicek, dapur rumah milik Jhon sudah ambruk dan hancur berantakan. Di lokasi kejadian juga ditemukan 10 tabung gas elpiji 3 Kg dan 2 tabung gas besar 12 Kg.

Mukmin, warga sekitar mengaku sempat melihat korban berjalan terhuyung-huyung penuh luka. Sementara anaknya juga mengalami luka dan sudah dievakuasi secara bersamaan ke rumah sakit Siti Aisyah Lubuk Linggau.

"Mungkin karena panas akhirnya jatuh. Tadi Damkar datang korban langsung dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan pertama," ujarnya.

Saat disinggung terkait penyebab ledakan, Mukmin dan warga lainnya tidak ada yang mengetahui karena posisi kejadian suasana sedang sepi. "Tidak satu pun warga berada di luar rumah," ungkapnya.

2. Korban bersama anak keduanya mengalami luka serius

Rumah di Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II hancur diduga tabung LPG meledak. (Dok. Istimewa)

Robi Ketua RT setempat mengaku diberitahu oleh warga ketika sudah kejadian. Saat ia datang suasana sudah ramai.

"Selama ini Jhon tinggal bersama anak istrinya, saat kejadian hanya ada anak keduanya di rumah. Sementara anak bungsunya belum pulang sekolah. Anaknya ada tiga, satu di Jakarta sudah kerja, anaknya ke 2 waktu kejadian ada di rumah dan yang ketiga masih di sekolah," ujarnya.

3. Bangunan yang ambruk merupakan dapur rumah korban

Rumah di Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II hancur diduga tabung LPG meledak. (Dok. Istimewa)

Robi menambahkan, bila yang ambruk dari rumah Jhon merupakan dapur rumah bukan warung. Terkait banyaknya tabung gas dalam rumah ia juga tidak tahu.

"Kami tidak tahu apa penyebabnya dan untuk apa tabung sebanyak itu kami juga tidak tahu, yang jelas itu bukan warung," ungkapnya.

Pantauan di lokasi kejadian, dinding luar sisi kanan rumah korban ambruk hingga ke badan jalan. Sementara bangunan utama rumah masih utuh. Warga tampak

Sementara itu, Kapolres Lubuklinggau AKBP Adhitia Bagus Arjunadi, membenarkan adanya info tersebut. Namun saat ini personel sedang berada di lokasi kejadian dan belum memberikan keterangan resmi kepada media.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Martin Tobing
EditorMartin Tobing
Follow Us