Jelang Undi Nomor Urut Pilkada, Bupati Pali Belum Pulih dari COVID-19

Bupati Pali, Heri Amalindo merupakan calon petahana

Palembang, IDN Times - Jelang rapat pleno penetapan calon kepala daerah di tujuh kabupaten di Sumatra Selatan, tersisa satu bakal yang belum mengikuti tes kesehatan. Bakal calon itu adalah  Bupati petahana Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) Heri Amalindo.

Hingga hari ini (19/9/2020), Heri masih menjalani isolasi di rumah sakit usai terpapar COVID-19.

"(Heri) Masih belum sembuh dari COVID-19. Dia masih harus isolasi mandiri dulu. Jika hasil negatif, akan dilakukan pemeriksaan kesehatan," ungkap Ketua KPU Sumsel Kelly Mariana, Sabtu (19/9/2020).

Baca Juga: Heri Amalindo Bupati PALI Positif COVID-19, Jalani Isolasi di RSMH

1. Bakal calon yang tidak ikuti pengundian akan terlambat mengikuti tahapan pilkada

Jelang Undi Nomor Urut Pilkada, Bupati Pali Belum Pulih dari COVID-19Bupati Pali, Heri Amalindo (IDN Times/Rangga Erfizal)

Kelly menyampaikan, bakal calon yang masih belum sehat tersebut, tidak akan mengikuti pengundian nomor urut yang sudah ditetapkan pada 24 September mendatang atau setelah pleno. KPU tetap menunggu kondisi kesehatannya pulih untuk dijadwalkan pemeriksaan kesehatan, pleno dan nomor urut tersendiri.

"Tentu pasangan calon yang ditetapkan menyusul akan mendapat nomor urut sisa dari pasangan yang sudah ditetapkan sebelumnya. Dengan begitu juga akan mengurangi masa kampanye mereka," jelas dia.

Baca Juga: Heri Amalindo Batal Datangi KPU PALI, Opname di RSMH Palembang?

2. Sebanyak 22 bakal calon sudah lewati tes kesehatan dan dinyatakan sehat jasmani rohani

Jelang Undi Nomor Urut Pilkada, Bupati Pali Belum Pulih dari COVID-19Ketua KPU Sumsel Kelly Mariana (IDN Times/Rangga Erfizal)

Untuk pelaksanaan tahapan pilkada, sejauh ini ada 22 dari 23 Balon di tujuh kabupaten yang sudah melewati tes kesehatan. Mereka dinyatakan sehat, baik jasmani dan rohani. Selanjutnya, mereka segera merampungkan tahap awal pilkada dengan mendapat nomor urut sebelum masuk massa kampanye.

"Termasuk dua balon kotak kosong dari OKU dan OKUS yang telah mengikuti tes kesehatan setelah ada penundaan karena masa pendaftaran diperpanjang. Lalu Balon Muratara yang sebelumnya positif COVID-19 sudah mengikuti tes kesehatan," jelas dia.

Menurut Kelly, pada pelaksanaan pleno nantinya, akan berlangsung secara tertutup. Hal itu terpaksa dilakukan karena sedang pandemik untuk mengantisipasi dan mencegah kerumunan massa.

"Kita sudah berkoordinasi dengan Bawaslu, Polri, dan Sat Pol PP untuk mengantisipasi kalau ada masa pendukung yang datang," jelas dia.

3. Pedoman pilkada di masa pandemik tetap dilakukan

Jelang Undi Nomor Urut Pilkada, Bupati Pali Belum Pulih dari COVID-19Kantor KPU Sumsel (IDN Times/Rangga Erfizal)

Soal kesiapan kampanye dan pemilihan 9 Desember 2020 mendatang, Kelly mengupayakan pelaksanaan protokol kesehatan harus dipatuhi oleh massa pendukung, partai politik, dan bakal calon. Menurutnya, aturan jelas protokol kesehatan telah tertuang di Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 6 tahun 2020.

KPU, imbuhnya, akan menyediakan tempat cuci tangan dan sabun di masing-masing TPS. Pemilih juga akan mendapatkan sarung tangan sekali pakai.

"Mereka yang akan memilih diwajibkan menggunakan masker. Hanya mereka yang bersuhu tubuh di bawah 37 derajat diperbolehkan masuk ke dalam bilik suara," jelas Kelly.

4. Gubernur Sumsel klaim tidak ada zona merah di wilayah yang menggelar pilkada

Jelang Undi Nomor Urut Pilkada, Bupati Pali Belum Pulih dari COVID-19Gubernur Sumsel, Herman Deru (IDN Times/Rangga Erfizal)

Sementara itu, Gubernur Sumsel Herman Deru memastikan tujuh kabupaten yang melaksanakan pilkada  berada di luar zona merah, sehingga berstatus aman untuk penyelenggaraan pesta rakyat. Dia melihat proses tahapan akan berjalan sesuai rencana ke depan.

"Kita punya Pergub 37 jadi payung hukum yang digunakan untuk proteksi protokol kesehatan. Jika masyarakat patuh mudah-mudahan kita akan bisa menuju zona hijau. Jadi semua tahapan tetap on schedule," kata dia.

Baca Juga: Ikut Pilkada Serentak, 10 Calon Petahana Cuti ke Gubernur Sumsel

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya