Ingin Sumsel Lebih Religius, Herman Deru Siapkan Langkah Ini

46 orang kafilah mengikuti seleksi tilawatil di Pontianak

Palembang, IDN Times - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Herman Deru, akan mengumpulkan 46 kafilah Sumsel yang saat ini masih mengikuti Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) di Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar) mulai 29 Juni - 5 Juli.

Rencananya, orang nomor satu di Sumsel itu akan membuat program religi bagi para tilawatil tersebut.

Baca Juga: Jaga Stamina Jamaah, Gubernur Sumsel Minta Utamakan Menu Bergizi

1. Membangun Sumsel lebih religius butuh bantuan para tilawatil Quran

Ingin Sumsel Lebih Religius, Herman Deru Siapkan Langkah IniIDN Times/Rangga Erfizal

"Ternyata banyak sekali jiwa muda yang berprestasi dalam ilmu agama. Setelah ini (lomba STQH) berakhir, semua tilawatil akan dikumpulkan," ujar Herman Deru.

Herman Deru menjelaskan, untuk membangun provinsi Sumsel jadi lebih religius memang butuh bantuan para Tilawatil Quran seperti mereka. "Misalnya, wisata religi ini akan kental terasa saat suasana malam takbiran saat lebaran," jelasnya.

Jadi waktu takbiran, sambung Herman Deru, akan membuat suasana lebaran menjadi semarak. "Dibuatkan pawai taarif, diajak keliling dan tentu melibatkan remaja masjid, tahfidz-tahfidz muda," katanya.

2. Melahirkan qori dan qoriah Sumsel yang bertanggung jawab

Ingin Sumsel Lebih Religius, Herman Deru Siapkan Langkah Inisnopes.com

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Sumsel, Akhmad Najib menuturkan, semua peserta yang mengikuti lomba harus menjalankan tugasnya dengan lebih fokus.

"Melalui seleksi STQH kan bisa melahirkan qori dan qoriah, dan mereka (tilawatil quran) bisa membantu membangun meningkatkan nilai agama membawa nama Sumsel. Punya agama yang kuat, bangganya bukan main," tuturnya.

3. Pemprov beri reward untuk pemenang

Ingin Sumsel Lebih Religius, Herman Deru Siapkan Langkah IniIDN Times/Feny Maulia Agustin

PAda STQH Nasional ke-XXV di Pontianak Kalimantan Barat ini, Kafilah Sumsel  mengukuti cabang lomba Tilawatil Quran Anak dan Dewasa, Tahfiz Quran 1 juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz, dan 30 juz. Kemudian, untuk cabang lomba Tafsir Hadist mulai 100 Hadist hingga 500 Hadist tanpa Sanad.

"Pesan pak Gubernur, mereka hanya perlu menampilkan yang terbaik saja. Tentunya Pemprov Sumsel telah menyiapkan reward  kepada peserta yang berhasil mendapatkan juara nantinya,” kata Najib.

Baca Juga: Gubernur Sumsel Persatukan Seluruh Perangkat Daerah Lewat Cara Ini

4. Peserta STQH disiapkan pemondokan di Pontianak

Ingin Sumsel Lebih Religius, Herman Deru Siapkan Langkah Ini

Sementara, Plt Karo Kesra Setda Sumsel, M Iqbal Alisyahbana mengungkapkan, Kafilah Sumsel sudah diberangkatkan kemarin, 27 Juni.

"Tiba di Pontianak, kami (Pemprov Sumsel) telah menyediakan pemondokan yang tidak jauh dari lokasi perlombaan. Kita berharap para peserta nantinya mendapatkan hasil terbaik,” tandasnya.

Topik:

  • Sidratul Muntaha

Berita Terkini Lainnya