2 Kawanan Bandit Bersenjata Tewas Ditembak Polres Musi Rawas

Musim Rawas, IDN Times - Satuan Reskrim Polres Musi Rawas menembak mati dua pelaku bandit jalanan yang mencuri kendaraan roda dua dan roda empat milik masyarakat. Kedua pelaku atas nama M Novyan Ependi alias Sul (43) dan Marledi (43), tewas usai baku tembak dengan aparat kepolisian yang berusaha menangkap keduanya.
Aksi baku tembak antara aparat kepolisian dengan para bandit terjadi di kawasan perkebunan kopi, tempat persembunyian pelaku di Dusun Bandung Raya, Desa Sukaraya kecamatan STL Ulu Trawas, Kabupaten Musi Rawas.
"Dalam persembunyian itu ada tiga orang pelaku, dua meninggal dunia akibat baku tembak. Satu pelaku lagi atas nama Sugianto (34) menyerah karena mengalami luka di bagian kaki," ungkap Kasat Reskrim Polres Mura, AKP Dedi Rahmat hidayat, Senin (21/3/2022).
1. Pelaku sudah diberi kesempatan menyerah
Tim Satreskrim Polres Mura atau Tim Landak menyisir kawasan Bukit Barisan selama hampir satu jam untuk sampai ke tempat persembunyian. Menurut Dedi, para tersangka sudah diberi kesempatan untuk menyerahkan diri kepada aparat kepolisian, namun mereka justru memilih melakukan perlawanan.
"Saat diminta menyerahkan diri, para pelaku justru menembaki petugas. Salah satu anggota bahkan sempat tertembak namun hanya mengenai bodyvest-nya saja. Karena penyerangan itu, tim harus melumpuhkan dua orang pelaku," jelas dia.
Baca Juga: Remaja di Muara Enim Jadi Korban Pencabulan di Pinggir Sungai Enim
2. Para pelaku beraksi di dua wilayah
Menurut Dedi, komplotan bandit pimpinan pelaku Sul sudah meresahkan warga Mura hingga Musi Banyuasin (Muba). Dari laporan, ketiga tersangka telah 21 kali beraksi di wilayah Mura. Sedangkan untuk di Kabupaten Muba, para komplotan bandit ini enam kali tercatat dalam laporan.
"Satu lagi pelaku inisial FR masih buron dan dalam pengejaran," ujar dia.
3. Pelaku juga sering melukai korban
Modus operandi kawanan bandit tersebut juga menyasar rumah milik warga yang berada di pinggir jalan. Mereka sering menyasar kendaraan mobil, motor, hingga handphone pemilik rumah.
Dedi mengatakan, para pelaku sudah beraksi sejak tahun 2020 lalu hingga akhirnya terpantau sebagai pelaku bandit jalanan di Musi Rawas.
"Para pelaku kerap membawa senjata api. Tidak heran kalau mereka menggunakan kekerasan dan melukai korban jika ketahuan tengah melakukan aksi pencurian," tutup dia.
Baca Juga: Polda Sumsel Minta Jajaran Petakan Wilayah Transit Narkotika