Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Polusi Asap Karhutla Menipis, Disdik Palembang Atur Ulang Jadwal Masuk

Kondisi kabut asap di Palembang 21 Oktober 2019 (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Palembang, IDN Times - Kepala Dinas Pendidikan Palembang, Zulinto menyatakan, pihaknya akan kembali mengatur ulang jadwal sekolah seperti semula, seiring mulai berkurangnya polusi kabut asap dari kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). 

"Beberapa minggu lalu kabut asap tebal, dan kita mengantisipasi dengan memundurkan waktu masuk anak-anak. Alhamdulillah, walau belum stabil sekarang keadaan udara mulai membaik. Makanya jadwal masuk akan dikembalikan seperti awal, ini lagi kita urus lagi SK nya," jelas dia kepada IDN Times, Kamis (31/10).

1. Disdik Palembang persilakan sekolah yang mulai mengembalikan jadwal belajar seperti semula

Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, Zulinto (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Zulinto melanjutkan, walau belum ada keputusan resmi dari mereka, namun sudah ada beberapa sekolah yang sudah berinisiatif memajukan waktu masuk sekolah siswa.

"Itu bagus, semakin cepat makan waktu belajar juga makin efektif. Ya memang belajar itu ilmunya lebih mudah diterima saat pagi," ujar dia.

2.Pihak SD-SMP masih menunggu SK jam belajar baru dari Pemkot Palembang

Kepala Bidang SMP Disdik Kota Palembang (IDNTimes/Feny Maulia Agustin)

Kepala Bidang SMP Disdik Kota Palembang, Herman Wijaya mengatakan, wajar kalau pihak sekolah mulai mengembalikan jadwal belajar yang normal. Karena beberapa hari ini Palembang sudah diguyur hujan.

"Selama kabut asap, memang kami minta sekolah menyesuaikan jam masuk dari pukul 06.45 menjadi pukul 08.00 WIB. Meski demikian siswa tingkat SD dan SMP yang tetap masuk jam 08.00 WIB, masih menunggu surat edaran lanjutan dari Kepala Disdik Palembang untuk memberlakukan masuk jam normal," kata dia.

3. SDN 143 Palembang sudah mulai masuk sekolah pukul 07.00 WIB

Ilustrasi aktivitas di sekolah (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Sementara, Kepala SDN 143 Palembang, Rismawati menuturkan, untuk jadwal belajar di sekolahnya saat ini sudah mulai masuk pada pukul 07.00 WIB.

"Kita belum bisa menormalkan kembali jam belajar, sebelum ada edaran dari Dinas Pendidikan Kota Palembang," tandas dia. 

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Sidratul Muntaha
EditorSidratul Muntaha
Follow Us