Cara Mudah Donasi COVID-19 Lewat Platform Bantu Sumsel

Komunitas Startup di Palembang menyediakan berbagai data

Palembang, IDN Times - Masyarakat Sumatra Selatan (Sumsel) khususnya Kota Palembang, sudah bisa mendapatkan informasi bantuan COVID-19 secara mudah melalui platform Bantu Sumsel.

Atas inisiasi komunitas Palembang Digital dan Startup Founders Palembang, Bantu Sumsel menjadi wadah pengumpulan data terkait kebutuhan maupun info donasi bagi pasien COVID-19.

1. Termasuk data UMKM yang terdampak COVID-19

Cara Mudah Donasi COVID-19 Lewat Platform Bantu SumselIlustrasi UMKM. (ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko)

Marketing Lead Bantu Sumsel, Ade Tunggadewi mengatakan, aplikasi itu dibuat untuk mengumpulkan data dari masyarakat. Seperti informasi masyarakat tidak mampu yang positif COVID-19 atau pasien yang menjalani isolasi mandiri (isoman).

"Termasuk masyarakat yang terdampak seperti UMKM atau pedagang," kata dia.

Baca Juga: Palembang Perketat Perbatasan dan Terapkan Jam Malam di 18 Jalan

2. Warga isoman bisa mendapat bantuan melalui Bantu Sumsel

Cara Mudah Donasi COVID-19 Lewat Platform Bantu Sumselilustrasi warga yang isolasi mandiri (ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo)

Melalui Bantu Sumsel, antara donatur dan pemberi bantuan bisa saling terhubung sehingga yang membutuhkan bantuan saling terkoneksi. Platform ini juga mengusung tagar #yokbantusumsel yang akan digaungkan di media sosial.

"Dengan menggandeng beberapa influencer dan komunitas di Palembang yang siap mendukung. Akses bisa dicek melalui situs bantu.sumsel.co," ujar Ade yang juga aktivis Startup Founders Palembang.

Bantu Sumsel disebutnya bisa membantu masyarakat untuk gotong royong berkontribusi. Yakni dengan mendaftarkan diri, kerabat, teman, atau sanak saudara yang tidak mampu dan terdampak COVID-19.

"Termasuk yang sedang isoman bisa mendaftar dengan menyertakan KTP dan bukti hasil positif COVID-19," timpal dia.

Baca Juga: Sumsel Dirikan Posko Isi Ulang Oksigen di Pusri, Gratis!

3. Turut menghadirkan informasi lokasi ketersediaan oksigen

Cara Mudah Donasi COVID-19 Lewat Platform Bantu SumselIlustrasi tabung oksigen medis. (ANTARA FOTO/Novrian Arbi).

Selanjutnya untuk proses verifikasi, pendaftar diminta berdonasi dengan pilihan berupa uang tunai atau dalam bentuk paket #bantusumsel yang tersedia pada menu.

Selain itu, Bantu Sumsel menghadirkan informasi vaksinasi, tabung oksigen, tes swab, ambulans, obat, dan vitamin, serta penyebaran kasus COVID yang terhubung dengan data pemerintah daerah.

"Donasi yang masuk akan kami salurkan kepada yang membutuhkan berdasarkan data. Bukti pemberian bantuan akan kami unggah di platform secara berkala," tambah Tommy Maulana, Tech Lead Bantu Sumsel.

Baca Juga: Bikin Minuman Herbal Gratis, Kirana Berbagi ke Pasien Isoman Palembang

4. Bantu Sumsel turut membantu pemerintah mengumpulkan data COVID-19

Cara Mudah Donasi COVID-19 Lewat Platform Bantu SumselIlustrasi seorang pasien COVID-19. (ANTARA FOTO/REUTERS/Marko Djurica)

Lead Palembang Digital, Joneten Saputra menambahkan, platform Bantu Sumsel dapat menjadi perwujudan aksi nyata gotong royong masyarakat Palembang dan Sumsel untuk saling membantu, selain dari bentuk kepedulian yang tidak hanya menunggu dari pemerintah.

"Platform ini dapat membantu pemerintah dengan pasokan data yang kami kumpulkan. Saat ini pun, kami juga dalam proses berkolaborasi dengan pihak lain yang mendukung. Saat ini tercatat ada 30 startup yang turut serta dalam gerakan ini," tandas dia.

Baca Juga: Pasien Isoman Sumsel Mencapai 4.356 Orang, Dinkes Diminta Pantau Ketat

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya