TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Besok Puncak Arus Balik, Jalintim dan Jalinteng Masih Lancar

Polres Muba tambah rambu peringatan kecelakaan

(Anggota Sat Lantas Polres Muba saat melakukan pengamanan di Jalintim selama arus balik lebaran tahun ini) IDN Times/Istimewa

Musi Banyuasin, IDN Times - Lalu lintas Jalan Lintas Timur (Jalintim) dan Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) Sumatera terpantau aman dan lancar, memasuki H+5, Jumat (6/5/2022). Diprediksi, puncak arus balik akan terjadi besok.

Pantauan IDN Times, kendaraan roda empat-- baik itu mobil pribadi dan angkutan umum seperti bus antar kota--masih bisa lalu lalang dengan lancar. Sejauh ini, belum tampak ada kepadatan lalu lintas yang berujung penumpukan kendaraan.

1. Puncak arus balik diprediksi terjadi pada akhir pekan ini

(Anggota Sat Lantas Polres Muba saat melakukan pengamanan di Jalintim selama arus balik lebaran tahun ini) IDN Times/Istimewa

Kasat Lantas Polres Musi Banyuasin (Muba) AKP Sandi Putra mengatakan, sejauh ini Jalintim dan Jalinteng masih terkendali dan petugas masih standby berjaga untuk puncak arus balik besok.

“Belum ada pergerakan kendaraan arus balik, namun diperkirakan terjadi pada Sabtu dan Minggu,” ujar Sandi, saat ditemui di Pospam setempat.

Baca Juga: 53 Narapidana di Sumsel Mendapatkan Remisi Langsung Bebas di Hari Raya

2. Polisi minta pemudik mewaspadai beberapa titik macet di Jalintim dan Jalinteng

(Anggota Sat Lantas Polres Muba saat melakukan pengamanan di Jalintim selama arus balik lebaran tahun ini) IDN Times/Istimewa

Sandi menambahkan, ada beberapa titik rawan kemacetan di jalur Jalinteng, yaitu daerah Bailangu Timur atau Desa Epil. Penyebabnya, ada jalan rusak dan aspal tambal sulam di jalur ini sehingga kendaraan harus mengurangi kecepatan.

“Adapun jalan rusak tersebut berada di sekitar KM 92 desa Teluk dan KM 96 di desa Epil. Maka itu kita imbau, (pemudik) sebaiknya berhati-hati,” ungkapnya.

Sedangkan untuk di Jalintim, imbuhnya, titik kemacetan terjadi di Pasar Sungai Lilin dan SPBU C2. Pengendara juga harus berhati-hati saat melintasi jembatan Sungai Lilin karena biasanya rawan macet jika sudah arus mudik dan arus balik.

Berita Terkini Lainnya