TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menhub Sebut Tanjung Carat Sumsel Penuhi Aspek Pelabuhan Samudra

Presiden inginkan pelabuhan Tanjung Carat selesai 2023

Menhub Budi Karya Sumadi dan Gubernur Sumsel Herman Deru cek lokasi pelabuhan Tanjung Carat (IDN Times/Humas Pemprov Sumsel)

Banyuasin, IDN Times - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, meninjau lahan di Tanjung Carat, Banyuasin, Sumatra Selatan (Sumsel). Kawasan itu akan dibangun pelabuhan samudra baru mulai akhir tahun 2021.

"Groundbreaking dilaksanakan akhir tahun ini dan ditarget selesai tahun 2023 mendatang. Ini rencana jangka panjang Bapak Presiden Joko 'Jokowi' Widodo yang ingin pelabuhan segera dibangun. Kami perlu memastikan bahwa tempat ini layak dibangun pelabuhan," ungkap Menhub Budi, Sabtu (20/2/2021).

Baca Juga: Pelabuhan Tanjung Carat Disetujui Pusat, Pembangunan Mulai Akhir Tahun

1. Jarak pelabuhan dan KEK menjadi pertimbangan

Menhub Budi Karya Sumadi dan Gubernur Sumsel Herman Deru cek lokasi pelabuhan Tanjung Carat (IDN Times/Humas Pemprov Sumsel)

Dari hasil peninjauan tersebut, Budi menuturkan posisi Tanjung Carat sebagai pelabuhan laut dalam sudah tepat sebagai penunjang ekspor dan impor di Bumi Sriwijaya.

"Jarak pelabuhan Tanjung Carat ke lokasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Api-Api tujuh kilometer. Setelah ini proyek dapat langsung ditenderkan," ujar dia.

Syarat utama pelabuhan dibutuhkan minimal kedalaman kurang dari 12 hingga 18 meter. Lalu jangkauan dan tanahnya memungkinkan dibangun pelabuhan. Semua itu kata Budi sudah dimiliki pelabuhan baru Tanjung Carat.

2. Pemerintah pusat masih memikirkan skema pembiayaan pelabuhan

Menhub Budi Karya Sumadi dan Gubernur Sumsel Herman Deru cek lokasi pelabuhan Tanjung Carat (IDN Times/Humas Pemprov Sumsel)

Untuk pembiayaan pembangunan, Budi mengatakan, pemerintah pusat akan berkoordinasi dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). Menurutnya, skema pembangunan bisa dibantu pihak swasta.

"Dalam waktu dekat bersama Pak Kemenko akan membahas dengan Bappenas, mengambil sikap apakah pemerintah atau swasta," ujar dia.

Baca Juga: Stimulasi KEK TAA, Pemprov Sumsel Fokus ke Pelabuhan Tanjung Carat

Berita Terkini Lainnya