TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Laksanakan Gugus Tugas Covid-19, Sekda Palembang: Kami Langsung Action

Berpedoman ada Keppres no 9 th 2020

Kantor Wali Kota Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Palembang, IDN Times - Sekretaris Daerah (Sekda) Palembang, Ratu Dewa menyatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang mulai melaksanakan gugus tugas penanganan virus corona, sesuai instruksi Presiden Indonesia, Joko "Jokowi" Widodo.

"Ada 11 pernyataan bapak Presiden, kami langsung action. Kami juga telah melakukan penanganan Covid-19 sesuai arahan Gubernur Sumsel dari permintaan Presiden, yaitu berpedoman pada Keputusan Presiden (Keppres) nomor 09 tahun 2020 (gugus tugas covid-19)," ujar dia, Rabu (25/3).

1. Pemkot Palembang sudah jalankan Keppres No 9/2020

Rapat penanganan covid-19 di Kantor Wali Kota Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Dewa mengungkapkan, tiga poin penekanan dalam Keppres nomor 09 tahun 2020 tersebut, yakni penanganan COVID-19 melalui pengembangan sistem organisasi responsif, modal finansial dan reaksi cepat (early response).

"Kita sudah bergerak cepat dan tanggap terhadap wabah, diantaranya melakukan pencegahan penularan dengan cuci tangan, penyemprotan disinfektan, hingga rumah sakit yang memiliki ruang isolasi khusus Covid-19," ungkap dia.

2. Pemkot Palembang lakukan sinergi dengan stakeholder dan instansi

Sekretaris Daerah (Sekda) Palembang, Ratu Dewa (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Melalui gugus tugas tersebut, jelas Dewa, Pemkot Palembang siap bersinergi dengan seluruh instansi dan stakeholder terkait, untuk bekerja sama saat turun langsung ke lapangan.

"Tidak hanya di perkotaan Palembang saja, hingga tingkat Kelurahan dan RT juga telah telah kita berikan edukasi. Ada 400 regu dan petugas di tingkat kecamatan dan kelurahan guna memberikan informasi Keppres 09," jelas dia.

Baca Juga: Kamis, Pemkot Palembang Bagikan 1 Liter Disinfektan Gratis untuk Warga

3. Palembang siapkan aplikasi khusus tanggap Covid-19

Suasana Kota Palembang di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Dewa menyampaikan, Pemkot Palembang juga telah menyiapkan aplikasi khusus, yaitu Palembang Tanggap Covid-19 dan bisa diakses oleh seluruh masyarakat kota Palembang.

"Dengan menghubungi call center 112, masyarakat bisa mengetahui semua informasi tentang Covid 19. Serta untuk sosial kemasyarakatan kita juga telah bekerja sama dengan seluruh ormas," kata dia.

Berita Terkini Lainnya