Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Kamar Hotel Rio Palembang

Ada bercak darah, diduga tewas dibunuh oleh pengguna jasanya

Palembang, IDN Times - Seorang perempuan berinisial YH ditemukan tewas di dalam kamar Hotel Rio yang terletak di kawasan Dempo Palembang. Jasad korban langsung dievakuasi petugas kepolisian, dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk diautopsi.

"Benar korban ditemukan telah meninggal dunia. Jasadnya telah dievakuasi," ungkap Kapolsek IT II, Kompol Mario Ivanry, Rabu (6/1/2021).

1. Korban dibunuh dengan cara dibenturkan

Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Kamar Hotel Rio PalembangTempat tidur korban sebelum ditemukan meninggal (IDN Times/Istimewa)

Menurut Mario, korban meninggal dunia usai dibunuh oleh orang yang terakhir berinteraksi dengannya. Dari hasil penyelidikan awal di lokasi kejadian, ditemukan bercak darah yang berada di kasur bantal. Diduga ada benturan yang dilakukan pelaku saat membunuh korban.

"Pelaku adalah laki laki yang tidak dikenal. Pelaku diduga memukul wajah, mencekik, dan membekap dengan menggunakan bantal," jelas dia.

Baca Juga: Tersangka Dugaan Alih Fungsi Lahan Fiktif Muara Enim Meninggal Dunia

2. Korban berprofesi sebagai wanita penghibur

Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Kamar Hotel Rio PalembangIlustrasi TKP (IDN Times/Mardya Shakti)

Dari penyelidikan, diketahui pula jika korban telah berada di hotel tersebut sejak Minggu (3/1/2021) lalu. Ia memang dikenal sering berada di hotel tersebut sebagai perempuan panggilan dari aplikasi chat online.

Kematian korban baru diketahui pada Rabu pagi, usai petugas kebersihan ingin membersihkan kamar. Menurut salah satu saksi, korban terakhir terlihat sehari sebelum kejadian.

"Korban berprofesi sebagai penghibur, dan menerima tamu terakhir pada Selasa, 5 Januari 2021 melalui aplikasi WeChat," jelas dia.

3. Handphone korban hilang

Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Kamar Hotel Rio PalembangIlustrasi Berita Pembunuhan (IDN Times/Sukma Shakti)

Polsek IT II dibantu Polrestabes Palembang masih melakukan olah TKP dan penyelidikan, sekaligus menunggu hasil autopsi terhadap tubuh korban. Beberapa saksi pun telah dimintai keterangan.

"Handphone milik korban hilang, saat ini tengah kita selidiki," tutup dia.

Baca Juga: Belum Ada Label Biofarma, Distribusi Vaksin di Sumsel Tertunda 

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya