Pedagang Gorengan di Palembang Tewas Ditabrak Pajero Hitam

Palembang, IDN Times - Sebuah mobil Mitsubishi Pajero berwarna hitam dengan nomor polisi BG 1068 IM, menabrak gerobak gorengan hingga pedagangnya tewas. Kecelakaan maut tersebut terjadi di Jalan RE Martadinata, Kecamatan Ilir Timur III, Palembang, Selasa (15/11/2022) sekitar pukul 14.00 WIB.
"Mobil itu memang melaju kencang. Saya yang sedang duduk kaget mendengar suara benturan keras," ungkap saksi mata David (25).
Baca Juga: Disbudpar Sumsel Tolak Lift Jembatan Ampera; Jangan Seperti Cinde
1. Satu korban selamat akibat insiden tersebut

Menurut David, kondisi jalan saat itu tidak terlalu padat. Mobil Pajero hitam melaju kencang dari arah Lemabang menuju Pusri. Hingga di lokasi kejadian, mobil oleng menabrak penjual gorengan bernama Mila (50) dan tukang tambal ban Kris (35).
"Pedagang gorengan meninggal dunia, sedangkan tukang tambal ban mengalami patah pinggang dan dilarikan ke rumah sakit," jelas dia.
Baca Juga: Pria Diduga ODGJ Tusuk Mantan Kakak Iparnya di Ogan Ilir
2. Mobil baru berhenti setelah tabrak tiang listrik

Mobil Pajero dikendarai oleh seorang perempuan. Karena tak bisa mengendalikan laju kendaraannya, pelaku menabrak orang yang berjualan di pinggir jalan. Mobil pelaku baru berhenti setelah menabrak tiang listrik di sekitar lokasi.
"Mobilnya sampai naik ke atas selokan air dan membentur tiang listrik di depan kantor Lurah," ujar dia.
3. Belum ada keterangan lebih lanjut dari polisi

Akibat kejadian tersebut, lalu lintas di sekitar lokasi sempat tersendat. Belum ada keterangan lebih lanjut dari aparat kepolisian karena masih melakukan olah TKP.
Baca Juga: Guru PPPK di Muba Tewas Terlindas Trailer Saat Mendahului Truk
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Tagih Uang COD, Kurir Paket Malah Ditusuk Konsumen
- Hanyut Mandi di Sungai, Bocah SD Ditemukan Tersangkut di Kayu
- 30 Kilogram Ganja Aceh Berhasil Diamankan di Palembang
- Anggota DPDD Sumsel Dilaporkan ke Polda Kasus Penipuan Kerja
- Cuaca Hari Ini 30 Januari 2023: Palembang Berawan Sepanjang Hari
- Harga Daging Ayam Broiler di Padang Panjang Turun Signifikan