Libur Panjang, Bandara SMB II Alami Lonjakan Penumpang 13 Persen

Tahun 2020 diprediksi, penumpang turun 64 persen

Palembang, IDN Times - Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, mengalami peningkatan penumpang sekitar 13 persen pada momen cuti bersama. Kondisi tersebut menambah angin segar pada dunia penerbangan Palembang setelah pandemik merebak sejak Maret 2020.

"Selama empat hari terakhir, jumlah penumpang mengalami peningkatan cukup drastis hingga 3.350 penumpang. Jumlah tersebut dipengaruhi oleh banyaknya penumpang yang mengambil cuti lebih awal," ungkap Eksekutif General Manager Angkasa Pura II Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, Tommy Arisdianto, Rabu (28/10/2020).

Baca Juga: 15 Ribu Kendaraan Diprediksi Keluar Tol Palembang Menuju Lampung

1. Puncak arus balik diprediksi terjadi hari Minggu

Libur Panjang, Bandara SMB II Alami Lonjakan Penumpang 13 PersenIlustrasi Kondisi bandara SMB II sebelum larangan mudik (IDN Times/Rangga Erfizal)

Tommy menjelaskan, pada hari biasa, jumlah penumpang yang berangkat dari Bandara SMB II hanya mencapai 2.700 orang per hari. Namun sejak ada libur panjang, penumpang mengalami peningkatan hampir 500 orang per harinya.

"Kemungkinan peningkatan penggunaan pesawat akan meningkat pada Minggu mendatang saat puncak arus balik," jelas dia.

2. Frekuensi penerbangan turun drastis di tahun 2020

Libur Panjang, Bandara SMB II Alami Lonjakan Penumpang 13 PersenPenerbangan dari SMB II (IDN Times/Rangga Erfizal)

Para penumpang dari Palembang terbanyak melakukan perjalanan ke Jakarta dengan jumlah 11 penerbangan per hari. Selebihnya menyebar ke berbagai daerah di Pulau Jawa, seperti: Bandung. Selain itu, Sumatra dengan tujuan Medan, Padang, Batang, Pangkal Pinang, Pekanbaru. 

"Untuk tahun ini Bandara SMB II dengan tujuan domestik mengalami penurunan drastis dari segi penumpang. Tahun 2019 lalu jumlah penumpang mencapai 3.765.462," jelasnya.

Sementara itu, tahun 2020 hingga Desember, penumpang diprediksi  turun hingga 64,8 persen atau sekitar 1.322.242 orang. 

Penurunan jumlah penumpang diikuti oleh penurunan jumlah frekuensi penerbangan. Jika tahun sebelumnya dalam satu hari penerbangan dapat mencapai 107 pergerakan per hari maka saat ini hanya tersisa 46 penerbangan.

"Semoga tren peningkatan ini akan terus membaik," jelas dia.

3. Penumpang yang akan rapid test diminta datang dua jam sebelum keberangkatan

Libur Panjang, Bandara SMB II Alami Lonjakan Penumpang 13 PersenBeberapa penerbangan dari bandara SMB II Palembang (IDN Times/Rangga Erfizal)

Untuk antisipasi lonjakan penumpang di tengah pandemik COVID-19 pihak bandara akan memaksimalkan rapid test sebagai ketentuan penumpang dapat pergi menggunakan pesawat. Mereka yang datang akan diarahkan menuju Sky Bridge Stasiun Light Rail Transit (LRT) Bandara SMB II tempat rapid test digelar, penumpang akan dikenakan biaya Rp85.000 untuk tes.

"Penumpang yang telah membeli tiket diharapkan datang dua jam sebelum keberangkatan agar tidak terlambat akibat melakukan rapid test. Prosesnya tidak lama cukup 15 menit," jelas dia.

4. Protokol kesehatan tetap diberlakukan di SMB II

Libur Panjang, Bandara SMB II Alami Lonjakan Penumpang 13 PersenThermal Scanner sudah mulai dipasang di pintu kedatangan domestik (IDN Times/Rangga Erfizal)

Tommy mengatakan, saat ini pihaknya tetap melaksanakan protokol kesehatan sebagai standar operasional prosedur (SOP) bandara bagi para penerbang dan karyawan bandara. SOP itu termasuk pemeriksaan suhu tubuh, jaga jarak, penggunaan masker dan cuci tangan. 

"Kawasan bandara tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat mulai dari kewajiban setiap petugas menggunakan alat pelindung diri lengkap, pengaturan jaga jarak, hingga alat cuci tangan di setiap sudut strategis bandara," kata dia.

Baca Juga: Puncak Libur Panjang, 27.424 Orang Menyeberang ke Sumatera 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya