TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Diduga Terlilit Utang, Pria di Banyuasin Ditemukan Tewas Gantung Diri

Jasad korban pertama kali ditemukan oleh istrinya di dapur

Ilustrasi hukuman gantung. (Pixabay.com/ArtWithTammy)

Banyuasin, IDN Times - Warga Dusun 1 Desa Lubuk Lancang Kecamatan Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin, mendadak dihebohkan oleh seorang warga yang tewas karena gantung diri di dapur rumahnya, Senin (2/1/2023).

Korban diketahui bernama Ropi (35). Ia ditemukan oleh istrinya saat tergantung di dapur sekitar pukul 09.00 WIB pagi. Saat kejadian, istrinya pulang dari menyadap karet di kebun. Korban menggantung diri menggunakan kain panjang dengan tali terikat di leher. Sedangkan kakinya beberapa sentimeter dari tanah.

Baca Juga: Pemuda di Empat Lawang Tewas Setelah Minum Racun Akibat Putus Cinta

Baca Juga: Pria di Muba Gantung Diri Setelah Ribut dengan Istri

1. Istri korban heran rumah terkunci dari dalam

Ilustrasi Bunuh Diri (IDN Times/Mardya Shakti)

Istri korban baru saja pulang dari kebun setibanya di rumah dan merasa heran karena pintu rumah terkunci. Ia sempat berkali-kali memanggil suaminya tapi tidak ada respon sama sekali. 

Sampai akhirnya istri korban memeriksa dan mengintip dari sela-sela dinding dapur yang terbuat dari papan. Istri korban kaget saat melihat suaminya sudah tergantung di kayu kasau tengah dapur. 

Mengetahui hal itu, istri korban langsung berteriak histeris meminta bantuan warga. Mendengar teriakan itu, warga berdatangan ke tempat kejadian perkara dan langsung membuka pintu dapur secara paksa.

2. Korban belum lama menikah

Ilustrasi hukuman gantung. (Pixabay.com/kalhh)

Kepala Dusun 1 Desa Lubuk Lancang, Ramelan mengatakan, korban mulanya merupakan warga Tanjung Menang, Kecamatan Banyuasin III. Ia menikah dengan warga Lubuk Lancang beberapa tahun silam.

"istri korban menemukan pertama kali sepulang dari mantang karet. Kondisi korban sudah tergantung di dapur rumah korban sendiri," ujarnya.

Pihak keluarga yang menghubungi aparatur desa hingga Puskesmas, langsung melapor ke Tim Inafis Polres Banyuasin untuk dilakukan pemeriksaan.

Baca Juga: Kecewa Tak Dibelikan Motor, Remaja di Lubuk Linggau Gantung Diri

Berita Terkini Lainnya