TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bandara SMB II Palembang Pastikan Alat Tes Kesehatan Sesuai Standar

Pihaknya sudah mengingatkan pengelola layanan kesehatan

Executive General Manager Angkasa Pura II Bandara SMB II Tommy Ariesdianto (IDN Times/Rangga Erfizal)

Palembang, IDN Times - Pengelola Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang memastikan kejadian daur ulang alat Rapid Tes Antigen tidak akan terjadi. Untuk mencegah hal tersebut, pihak bandara melakukan sidak dan memastikan pengawasan terhadap layanan tes kesehatan sesuai prosedur.

"Setelah melihat kejadian tersebut, kita langsung melakukan rapat koordinasi. Saya juga pastikan langsung kepada pengelola layanan untuk memberi pelayanan sesuai standar operasional prosedur (SOP)," ungkap Executive General Manager Angkasa Pura II Bandara SMB II, Tommy Ariesdianto, Jumat (30/4/2021).

Baca Juga: Bandara SMB II Palembang Tetap Beroperasi Meski Larangan Mudik

1. Kejadian di Kualanamu Sumut tidak boleh terulang di Palembang

Lokasi swab antigen di Bandara SMB II Palembang (IDN Times/Rangga Erfizal)

Menurut Tommy, apa yang terjadi di Kualanamu, Sumatra Utara (Sumut), hanya dilakukan oleh oknum. Namun kejadian itu diakui berdampak luas yang mengakibatkan penumpang waswas. Dirinya mengaku akan melakukan tindakan tegas jika hal serupa terjadi di Palembang.

"Ini tidak boleh ditolerir, Jangan sampai kejadian di Kualanamu terjadi di sini. Saya pastikan jika terjadi di sini akan kita proses sesuai hukum yang berlaku," ujar dia.

2. Penumpang dan pemeriksa harus cek bersama segel alat kesehatan

Proses Rapid tes antigen di Bandara SMB II Palembang (IDN Times/Istimewa)

Saat sidak, dirinya telah memastikan tidak ada alat tes, baik GeNose atau antigen di bandara SMB II yang rusak maupun mencurigakan. Menurutnya. selama ini tidak ada keluhan dan pihaknya memastikan pelayanan berjalan sesuai dengan ketentuan.

"Saya berharap para penumpang yang akan melakukan pemeriksaan GeNose atau Antigen di SMB II agar mengecek, apakah segel alatnya masih tertutup. Bagi pemeriksa juga demikian, harus menunjukkan segel sebelum pemeriksaan," ujar dia.

Baca Juga: GeNose Resmi Jadi Pilihan Tes di Bandara SMB II Palembang

Berita Terkini Lainnya