TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ojol Palembang Bakal Terima Bansos Rp150 Ribu dari Pemkot

Driver yang menerima bansos harus tergabung ADO

Sekertaris Daerah (Sekda) Palembang, Ratu Dewa (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Palembang, IDN Times - Pengemudi ojek online (Ojol) di Palembang segera mendapatkan dana bantuan sosial (bansos). Bantuan untuk pengemudi akan disalurkan melalui komunitas Asosiasi Driver Online (ADO).

"Pemkot berencana memberikan bansos ke ojek online yang tergabung dalam komunitas. Apalagi di Sumsel sudah banyak driver yang bergabung (komunitas)," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Palembang, Ratu Dewa, Kamis (15/9/2022).

Baca Juga: BLT BBM Pertama di Sumsel Cair, Masyarakat Terima Rp500.000

Baca Juga: Ma'ruf Amin: Subsidi BBM Tak Tepat Sasaran dan Diganti BLT

1. Bansos akan diusulkan ke pemerintah pusat

Ilustrasi ojol. (IDN Times/Sukma Shakti)

Pemberian bansos akan dibagikan kepada driver ojol senilai Rp150 ribu per orang. Anggaran bansos bersumber dari Dana Bagi Hasil (DBH) dan Dana Alokasi Umum (DAU).

"Tapi ini (bansos) akan kita usulkan dulu ke pemerintah pusat," kata dia.

2. Pemkot Palembang siapkan dana sosial Rp9,8 miliar

Kantor Wali Kota Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Selain pembagian bansos kepada para driver ojol di Palembang, Pemerintah Kota (Pemkot) akan menyalurkan dana sosial dengan total Rp 9,8 miliar kepada pihak yang membutuhkan.

"Belanja wajib kota Palembang dua persen dari dana transfer umum yaitu DAU dan DBH keempat di tahun 2022, totalnya akan dialokasikan untuk penanganan dampak inflasi," jelasnya.

3. Sebanyak 7 ribu driver terima bansos

Ilustrasi Ojek Online (IDN Times/Mardya Shakti)

Sesuai instruksi dari Wali Kota (Wako) Palembang, Harnojoyo, bansos yang akan diberikan kepada para driver ojol masih membutuhkan kajian mendetail. Namun bansos itu bakal dibagikan selama tiga bulan berturut-turut.

"Dana bantuan Rp150 ribu per driver akan diberikan untuk tiga bulan mulai Oktober, November, dan Desember. Ada 7 ribu driver ojol dengan jumlah alokasi anggaran di angka Rp3,15 miliar," timpal dia.

Baca Juga: Ini Syarat Penerima BLT BBM yang Dicairkan Kantor Pos

Berita Terkini Lainnya