TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Truk Baru Bara Rem Blong Picu Kecelakaan Beruntun di Muara Enim 

Satu orang dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan

Ilustrasi kecelakaan (IDN Times/Sukma Shakti)

Muara Enim, IDN Times - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Lintas Batu Raja-Muara Enim, Desa Tanjung Buhuk, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim. Kecelakaan disebabkan truk pengangkut batu bara mengalami kerusakan pada rem, sehingga menabrak kendaraan yang ada di depannya.

"Akibat kecelakaan beruntun itu, seorang pengendara motor Erlan Sentosa (20) meninggal dunia. Korban sempat dilarikan ke rumah sakit namun tak tertolong karena luka yang diterimanya cukup parah," ungkap Kasatlantas Polres Muara Enim, AKP Suwandi, Selasa (23/5/2023).

Baca Juga: Mobil Ambulans Kecelakaan Saat Antar Jenazah di Palembang

Baca Juga: Bus AKAP Tabrak Trailer di Jalintim, Sopir Truk Tewas di TKP

1. Korban meninggal terjepit dan terluka parah

Ilustrasi Kecelakaan Kendaraan. (IDN Times/Aditya Pratama)

Suwandi menerangkan, truk batu bara yang dikendarai Marianto (36) melaju dari arah Baturaja menuju Muara Enim. Sesampainya di TKP, rem truk tiba-tiba tak berfungsi saat jalan menurun.

Truk yang sedang melaju di turunan tak dapat menghindari kendaraan yang ada di depannya. Awalnya, truk itu menghantam mobil Honda City BG 1197 DV, selanjutnya truk Dyna BG 8073 VA hingga membuat kendaraan lain juga ikut tertabrak.

"Korban yang mengendarai motor tak luput dari tabrakan. Korban terjepit di antara kendaraan," jelas dia.

2. Sopir truk sudah ditangkap

Ilustrasi Garis Polisi (freepik.com/freepik)

Polisi telah menangkap sopir truk batu bara bernama Marianto. Dirinya menjadi pelaku utama penyebab kecelakaan beruntun itu.

"Saat ini, sopir sudah kita serahkan ke Reskrim untuk penanganannya," ujar Suwandi.

Baca Juga: Bus ALS Medan-Jakarta Terbakar di Jalan Lintas Sumatra 

Berita Terkini Lainnya