Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Harga Emas Palembang Hari Ini, Naik Rp100 Ribu Sesuku

Perhiasan emas
Perhiasan emas. (IDN Times/Muhammad Saifullah)
Intinya sih...
  • Harga emas Palembang naik Rp100 ribu per suku atau 6,7 gram menjadi Rp13,9 juta.
  • Variasi harga disebabkan kadar emas yang terkandung seperti 8 K, 16 K, dan 17 K. Emas murni atau 22 karat memiliki harga lebih tinggi.
  • Pakar Ekonomi Sumatra Selatan menyarankan investasi emas dilakukan dengan komitmen dan konsisten untuk menjamin masa pensiun.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Palembang, IDN Times - Harga emas perhiasan Palembang terpantau naik, Senin (5/1/2026). Harga emas naik Rp100 ribu per suku atau 6,7 gram menjadi Rp13,9 juta.

Harga tersebut terpantau di Toko Anda dan Toko E-Mi Gold Plaju Palembang. Diketahui, harga emas tiap toko dijual beragam. Perbedaan harga itu karena kadar emas yang terkandung dan biaya operasional.

1. Emas masih dianggap investasi safe haven

emas, toko emas
(IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Selain pengaruh biaya operasional untuk perawatan, variasi harga disebabkan kadar yang terkandung seperti 8 K, 16 K dan 17 K. Sementara untuk kadar 92 persen emas murni atau 22 karat harga bisa lebih tinggi.

Diketahui, emas saat ini masih dianggap sebagai alat investasi paling aman atau safe haven. Tak saja emas batangan, emas perhiasan pun masih tinggi peminat.

2. Investasi emas harus memahami tujuan ke depan

ilustrasi membeli perhiasan emas
ilustrasi membeli perhiasan emas (freepik.com/freepik)

Menurut Pakar Ekonomi Sumatra Selatan (Sumsel) Sri Rahayu, memilih emas sebagai alat investasi adalah solusi tepat. Namun dalam teknisnya, investasi emas harus dilakukan dengan komitmen dan konsisten.

Kata dia, investasi emas tak hanya soal langsung beli. Melainkan, konsumen harus memperkirakan tujuan investasi dan misi membeli emas perhiasan atau batangan.

3. Investasi emas diyakini jamin masa pensiun

Perhiasan emas
Perhiasan emas. (IDN Times/Muhammad Saifullah)

Sebab apabila membeli emas terburu-buru dan tanpa perhitungan, konsumen bisa merasa rugi. Karena katanya, harga emas potensi naik mendadak. Kemudian jika harga emas mengalami penurunan, artinya ada sinyal ekonomi tidak stabil.

"Investasi emas diyakini menjamin masa pensiun," kata dia.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Hafidz Trijatnika
EditorHafidz Trijatnika
Follow Us

Latest News Sumatera Selatan

See More

Mau ke Bangka, Cek Jadwal dan Info Tarif Penyeberangan 6 Januari

06 Jan 2026, 06:06 WIBNews