Cara Pelihara Ikan Guppy Hingga Datangkan Omzet Jutaan Rupiah

Ikan guppy bisa membantu hilangkan stres, lho!

Memelihara hewan kesayangan di rumah menjadi hobi sebagian orang yang menyukai binatang, termasuk merawat ikan hias dengan visual menarik seperti ikan Guppy. Memiliki corak cantik dari variasi warna cerah, ikan guppy juga memiliki ekor yang indah.

Kendati mempunyai fisik menawan, tidak semua orang mampu merawat ikan guppy hingga sempurna. Walau tampak mudah, memelihara ikan guppy tak segampang yang dibayangkan. Rutin menjaga pH air dalam akuarium merupakan salah satu tips membuat ikan guppy bertahan lebih lama.

"Memang mudah, tapi kita harus peka dengan menjaga kualitas air dan sirkulasi oksigen dalam akuarium," ujar Irwandi, seorang penjual ikan guppy di Palembang.

1. Pelet dan kutu air jadi makanan ikan guppy

Cara Pelihara Ikan Guppy Hingga Datangkan Omzet Jutaan RupiahCara memelihara dan merawat ikan guppy (IDN Times/Istimewa)

Menurutnya, selain rutin memperhatikan jam makan dengan pelet ikan, memelihara ikan guppy juga harus rajin dan disiplin mengganti air setiap hari. Jangan pernah memberi makanan ikan guppy secara berlebih.

"Kasih makan secukupnya. Makanannya bisa memakai olahan kutu air atau pelet ikan," kata pria yang juga bekerja sebagai Aparatur Sipil Negeri (ASN) di Palembang.

Baca Juga: Mencicipi Kudapan 10 Negara di Poikilia, Ramah untuk Kantong Anak Kos!

2. Hasilkan omzet hingga Rp10 juta per bulan

Cara Pelihara Ikan Guppy Hingga Datangkan Omzet Jutaan RupiahCara memelihara dan merawat ikan guppy (IDN Times/Istimewa)

Bermula dari sekadar hobi mengoleksi ikan guppy karena bentu yang minimalis namun memikat hati, kini Irwandi berhasil meraup rezeki dari hasil penjualan ikan guppy yang dipelihara di kediamannya Jalan Margoyoso Kalidoni.

"Harga tergantung ukuran dan keindahan kulitnya. Saat pandemik COVID-19, penjualan ikan ini meningkat sebesar 30 persen. Dalam sebulan, saya bisa meraih omzet Rp10 juta per bulan," ungkap dia.

3. Seekor ikan guppy dijual mulai Rp250 ribu-Rp1,5 juta

Cara Pelihara Ikan Guppy Hingga Datangkan Omzet Jutaan RupiahCara memelihara dan merawat ikan guppy (IDN Times/Istimewa)

Irwandi membanderol ikan guppy peliharaannya mulai Rp250 ribu hingga Rp1,5 juta per pasang. Menurut Irwandi, memelihara ikan guppy diimbau sepasang agar bertambah.

"Ikan guppy terbaik ada Albino Full Red, Blue Moscow, Blonde Hb Red, Hb White, Dragon dan Japan Blue Tail. Bedanya di motif corak dan ukuran," jelas pria yang telah dua tahun menggeluti dunia ikan guppy.

4. Jualan ikan guppy hingga ke Pulau Jawa

Cara Pelihara Ikan Guppy Hingga Datangkan Omzet Jutaan RupiahCara memelihara dan merawat ikan guppy (IDN Times/Istimewa)

Pembeli ikan hias milik Irwandi tembus sampai luar Palembang. Terbaru, hasil ikan guppy biakannya menyeberang hingga ke Pulau jawa dan sejumlah daerah di nusantara.

"Ada yang beli dari seberang, dari Jawa. Alhamdulillah. Sekarang sudah puluhan akurium ada di halaman belakang rumah saya," ungkapnya.

Salah satu pelanggan Irwandi, Septiyadi menambahkan, memelihara ikan Guppy bisa menghilangkan stres dan menjadi hobi baru ketika perusahaan tempatnya bekerja memberlakukan kerja dari rumah.

"Selain perawatan mudah, ikan ini juga asyik diajak bermain. Ditambah ekor yang memesona," tandas dia.

Baca Juga: Meski Jadi Daerah Penghasil, Konsumsi Ikan di Sumsel Tergolong Rendah

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya