TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Semua Kiper Lulus, Ini Daftar Pemain yang Dipertahankan Sriwijaya FC

Mereka dinilai masih layak dan berkompeten

Sriwijaya FC Latihan sore di Stadion Bumi Sriwijaya Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Palembang, IDN Times - Manajemen Sriwijaya FC mengumumkan nama-nama pemain yang dipertahankan di klub hingga kompetisi Liga 2 kembali berlanjut. Hasilnya, semua pemain lokal dan penjaga gawang atau kiper lulus evaluasi penilaian tim.

"Masa kontrak berakhir akhir Desember 2020, kami umumkan juga lewat akun Instagram siapa saja yang resmi dipertahankan karena kemampuan mereka berkompeten dan tentunya masih layak," ujar Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Indrayadi, Kamis (24/12/2020).

Baca Juga: [BREAKING] Piala Dunia U-20 di Indonesia Ditunda Hingga 2023

1. Guntur Agung Ramadhan termasuk pemain lokal yang dipertahankan

Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Indrayadi (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Sebelumnya, internal manajemen PT SOM melalui Wakil Direktur Utama (Wadirut), Hendri Zainudin, menyampaikan keputusan mempertahankan empat pemain lokal Sumatra Selatan (Sumsel). Mereka adalah Bagus Wijaya, bek M Noval Afif Muzaki, stoper Rifki Ahmad Ale Silitonga, dan kiper M Royhan Hafiludin.

"Termasuk Guntur Agung Ramadhan juga. Semuanya pemain asli Sumsel dipertahankan. Kalau yang lokal-lokal sejauh ini bermainnya bagus, cukup kompetitif karena potensi dan tidak ada istilahnya pemain magang," ungkap kiper legendaris PS Pusri tersebut.

Baca Juga: Sriwijaya FC Gagal Boyong Esteban Vizcarra ke Skuad Laskar Wong Kito

2. Semua penjaga gawang dipastikan perpanjangan kontrak

Latihan perdana Sriwijaya FC di Stadion Bumi Sriwijaya Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Selain seluruh pemain asli Sumsel yang tetap diperpanjang, Indrayadi menyebutkan semua penjaga gawang klub berjuluk Laskar Wong Kito dipastikan aman dari evaluasi. Seperti Imam Arief Fadilah, Rudi Nurdin Rajak dan Haris Rotinsulu.

"Pemain lainnya ada Ambrizal, Erwin Gutawa, Alberto Beto Goncalves, Hari Habrian, serta Suandi yang dipertahankan untuk menghadapi kompetisi musim depan," jelas dia.

3. Nama pemain yang bertahan berdasarkan penilaian Coach Budijo

Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Indrayadi (IDN Times/Istimewa)

Indrayadi menuturkan, nama-nama tersebut juga ditetapkan sesuai keputusan Pelatih Kepala Budiardjo Thalib, atau yang akrab disapa Coach Budijo. Perpanjangan kontrak pemain itu dilakukan melalui penilaian bertahap dan evaluasi matang.

"Sistemnya, pelatih menyerahkan rapor ke manajemen berisi pemain yang dipertahankan atau tidak. Saya sudah hubungi coach Budijo, nanti dia kirim nama-nama itu lewat WA," tuturnya.

Baca Juga: Manajemen Sriwijaya FC Pertahankan 4 Pemain Lokal Sumsel

Berita Terkini Lainnya