TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil Masuk Jurang Sedalam 30 Meter, Warga Pagar Alam Meninggal

Korban diduga mengantuk saat mengendarai mobilnya

Kendaraan milik warga yang jatuh ke sungai (IDN Times/istimewa)

Pagar Alam, IDN Times - Warga Pagar Alam, Sumatra Selatan (Sumsel) bernama Wasis ditemukan meninggal dunia usai mengalami kecelakaan. Mobil yang dikendarai Wasis jatuh ke jurang sedalam 30 meter di lokasi kejadian Dusun Jambat Genting, Desa Sindang Panjang, Kecamatan Tanjung Sakti Pumi, Kabupaten Lahat, Senin (4/4/2022) kemarin.

"Diduga sopir mengantuk sehingga mobil yang seharusnya belok justru melaju lurus dan masuk ke jurang sedalam kurang lebih 30 meter," ungkap Kapolsek Tanjung Sakti Pumi, AKP Nurhanas, Selasa (5/4/2022).

Baca Juga: 2 Warga Ogan Ilir Timbun Solar Subsidi dan Dijual Eceran

1. Pengendara mobil meninggal setelah jatuh ke jurang

Ilustrasi Kecelakaan (IDN Times/Arief Rahmat)

Wasis ditemukan meninggal dunia di dalam mobil saat proses evaluasi dilakukan. Korban yang mengendarai mobil Mazda Vantrend dengan nomor polisi BG 1414 LW terjun bebas ke jurang dan mengalami ringsek di pinggir sungai.

"Kecelakaan sekitar pukul 15.00 WIB. Warga yang mengetahui kejadian melaporkan ke Polsek. Tim dari Polsek dan warga turun ke jurang untuk mengevakuasi," ungkap dia.

2. Korban sempat dilarikan ke Puskesmas

Antara Foto/Ilustrasi

Wasis merupakan seorang pedagang keliling. Ia berencana pulang dari Tanjung Sakti menuju Pagar Alam. Namun naas di lokasi kejadian, korban harus meregang nyawa usai jatuh sedalam 30 meter ke bawah jurang.

"Korban sempat dilarikan ke Puskesmas di Desa Tanjung Sakti. Namun kondisinya sudah meninggal dunia," jelas dia.

Baca Juga: Akuisisi Sriwijaya FC Mandek, Manajemen Tak Ingin Bicara Banyak

Berita Terkini Lainnya