Rusunawa ASN di 5 Ulu Palembang Bakal Habiskan Dana Rp70 Miliar

Palembang, IDN Times - Rencana pembangunan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) bagi Aparatur Sipil Negra atau ASN, di Kawasan Panca Usaha Kelurahan 5 Ulu Palembang dipastikan mulai dikerjakan 2023 nanti.
"Anggaran pembangunan Rusunawa ini butuh dana sekitar Rp70 hingga Rp80 Miliar untuk 2 tower," ujar Kepala Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan (Perkimtan) Palembang, Affan Prapanca, Jumat (29/7/2022).
1. Dana pembangunan Rusunawa ASN di berasal dari APBN

Pembangunan Rusunawa itu menjadi beban Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Dirjen Perumahan. Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang kata Affan, hanya menyediakan tanah sebagai lokasi pembangunan.
"Dananya dari APBN. Untuk pembangunan ini, rencananya 2 tower dengan ketinggian 8 lantai dan tahun depan mulai pembangunan, tetapi ini tergantung kesiapan kita," kata dia.
2. Akses menuju pembangunan Rusunawa di Palembang terhambat infrastruktur

Sekretaris Daerah (Sekda) Palembang, Ratu Dewa menambahkan, Pemkot Palembang menemui kendala saat survei lapangan. Menurut Dewa, lokasi pembangunan Rusunawa harus dikaji lebih lanjut.
"Setelah survei lapangan, kita mengalami kendala infrastruktur. Akses menuju lokasi Rusunawa. Inilah alasan kita melakukan rapat lanjutan dengan mengajak pihak Balai Kementerian PUPR," jelasnya.
3. Lebar jalan menuju lokasi pembangunan Rusunawa ASN di Palembang hanya 3 meter

Dewa menuturkan, kondisi jalan dan akses menuju pembangunan Rusunawa di 5 Ulu Palembang cukup menyulitkan kendaraan berat pembawa material. Sebab lebar jalan ke lokasi hanya 3 meter.
"Tetapi yang lainnya sudah siap semua, mulai dari sertifikasi lahan dan persiapan rekomendasi andalalin. Pada prinsipnya siap untuk mendukung semua pembangunan awal sebanyak 184 unit," tandas dia.