Curhat Ibu Joshi Pelajar Asal Sumbar yang Tewas Dibunuh di Jepang

Johsi asal Sumbar bersekolah di Jepang lewat jalur beasiswa

Padang, IDN Times - Dasmawati (40) ibu kandung dari Joshi Putri Cahyani (23) pelajar asal Korong Lancang, Nagari Aur Malintang Selatan, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat yang menjadi korban pembunuhan di Jepang, meminta pelaku dihukum seberat-beratnya atau hukuman mati.

"Kami dari pihak keluarga minta dia dihukum seberat-beratnya. Kepada polisi dan pihak sekolah di Jepang, ibu sudah sampaikan minta usut tuntas. Kalau boleh meminta dia dihukum mati, apalagi dia sudah ada record narapidana," kata Dasmawati, Sabtu (26/8/2023).

Baca Juga: Pelajar Sumbar Sempat Minta Tolong Sebelum Kehilangan Nyawa di Jepang 

1. Korban sempat ngobrol dengen neneknya

Curhat Ibu Joshi Pelajar Asal Sumbar yang Tewas Dibunuh di Jepangpsychalive.org

Dasmawati mengungkap Joshi Putri Cahyani sempat menghubungi kerabat keluarga sebelum hilang kontak, termasuk berkomunikasi dengan dirinya, paman, dan neneknya. Bahkan kepada neneknya, Joshi berniat mengirimkan uang karena sudah bekerja paruh waktu setiap Sabtu di Jepang.

"Dia tanya kabar keluarga, 'ada sehat, ma? Joshi tidak bisa sempat menelepon karena kerja. Nenek, nanti Joshi kirim uang belanja, ya'," ujar Dasmawati menirukan percakapan dengan anaknya.

Baca Juga: Pelajar Sumbar Tewas di Jepang Akan Dimakamkan ke Kampung Halaman

2. Segera pulang kampung

Curhat Ibu Joshi Pelajar Asal Sumbar yang Tewas Dibunuh di JepangJoshi Putri Cahyani dan Keiichiro Kajimura. Doc IDN Times

Dasmawati menyebut jika dirinya saat berada di Malaysia akan segera pulang ke kampung halaman untuk mengurus prosesi pemakaman Joshi Putri Cahyani. Setibanya jenazah Joshi di kampung kata Dasmawati, pihak keluaga langsung memakamkan jenazah.

Joshi di Jepang menempuh sekolah yang didapatkannya dari beasiswa. Sesuai jadwal, Joshi akan menempuh pendidikan hingga empat tahun mendatang. Ia berangkat ke Jepang sejak April 2023.

"Dari SD, SMP, dan kemudian sekolah pelayaran, Joshi selalu berprestasi. Silakan tanya sama orang kampung. Ia pergi sekolah ke Jepang itu dapat beasiswa, hanya setengah ditanggung keluarga," kata Dasmawati.

3. Bantah punya hubungan asmara

Curhat Ibu Joshi Pelajar Asal Sumbar yang Tewas Dibunuh di JepangJoshi Putri Cahyani dan Keiichiro Kajimura. Doc IDN Times

Dasmawati membantah jika anaknya dikaitkan memiliki hubungan asrama dengan terduga pelaku Keiichiro Kajimura, warga negara Jepang. Keiichiro sudah ditangkap kepolisian setempat atas tewasnya Joshi.

Menurut Dasmawati, anaknya merupakan korban penculikan. Terkait dengan foto-foto keduanya yang diunggah Keiichiro Kajimura di media sosial sengaja dilakukan. Swafoto itu dituruti Joshi karena di bawah ancaman.

"Bukan menjalani asrama dengan laki-laki itu. Foto yang di-up laki-laki itu ketika Joshi tidak pulang sejak Kamis. Joshi di bawah ancaman laki-laki itu. Saya tahu betul anak saya itu," tutup Dasmawati.

Baca Juga: Keluarga Pelajar Indonesia yang Tewas di Jepang Tak Tinggal di Sumbar 

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya