Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Sumsel United Gagah di Posisi 2 Klasemen, Nilmaizar: Tetap Membumi

Sumsel United vs PSPS Pekanbaru
Sumsel United vs PSPS Pekanbaru (Dok. Media Officer)
Intinya sih...
  • Sumsel United naik ke posisi 2 klasemen wilayah barat Pegadaian Championship 2025/2026 setelah menumbangkan PSPS Pekanbaru.
  • Pelatih Nilmaizar meminta anak asuhnya tetap membumi, tenang, dan sabar meskipun meraih prestasi besar dalam pertandingan.
  • Laga kontra Sumsel United vs PSPS Pekanbaru berakhir dengan skor 3-2, di mana Sumsel United berhasil membalikkan kedudukan meskipun hanya bermain dengan 10 pemain.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Palembang, IDN Times - Sumsel United kini naik peringkat klasemen wilayah barat Pegadaian Championship 2025/2026. Tercatat, Laskar Juaro kokoh di posisi kedua teratas klasemen sementara usai menumbangkan PSPS Pekanbaru di Stadion Gelora Sriwijaya (GSJ), Sabtu (10/1/2026) kemarin.

Kesuksesan Skuad The Fireball berada di papan atas tak lantas membuat Pelatih Sumsel United Nilmaizar berbangga hati. Sebab katanya, pelaksanaan pertandingan hingga kompetisi selesai masih panjang.

1. Masih banyak anak tangga yang harus dilalui Sumsel United

Pelatih Sumsel united Nilmaizar
Pelatih Sumsel united Nilmaizar (Dok. Media Officer)

Nil berpesan kepada anak asuhnya agar tidak jumawa dan sombong atas prestasi yang diraih. Sebab katanya, setiap laga pasti menyisakan evaluasi. Tidak ada pertandingan selesai dengan sempurna.

"Pesan saya satu, pertandingan masih banyak dan anak tangga yang harus dilewati masih banyak menuju ke puncak Tetap membumi, tenang dan sabar. Jqngan sombong dan merasa lebih hebat," jelasnya, Minggu (11/1/2026).

2. Nilmaizar bangga Sumsel United bekerja keras

Sumsel united
Sumsel United vs PSPS Pekanbaru (Dok. Media Officer)

Eks Pelatih Sriwijaya FC ini menyampaikan, pertandingan pekan ke-15 kemarin merupakan laga besar dan penuh dramatisir. Sebab Sumsel United mampu membalikkan kedudukan dengan hanya 10 pemain.

"Mereka sudah bekerja keras sepanjang laga. Saya sangat apresiasi kemenangan tim," kata Nil.

3. Nilmaizar apresiasi permaianan total Sumsel United

Pelatih Sumsel United Nil Maizar
Pelatih Sumsel United Nil Maizar (Dok. Media Officer)

Diketahui, laga kontra Sumsel United vs PSPS Pekanbaru berakhir dengan skor 3-2. Saat ini Laskar Juaro berada di posisi 2 klasemen Grup A Pegadaian Championship. Anak asuh Nilmaizar sukses menggusur posisi Adhyaksa FC Banten di peringkat 2 dan menempel poin ketat mendekati pemuncak klasemen Garudayaksa FC.

"Kemenangan di kandang ini merupakan hal positif dan luar biasa. Karena pemain berjuang totalitas. Walaupun sempat tertinggal 2-1 dan bermain dengan 10 pemain," jelas Nil.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Hafidz Trijatnika
EditorHafidz Trijatnika
Follow Us

Latest Sport Sumatera Selatan

See More

Sumsel United Gagah di Posisi 2 Klasemen, Nilmaizar: Tetap Membumi

11 Jan 2026, 17:51 WIBSport