TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mencari Figur Ketua KONI Sumsel Baru, Gantada atau Hendri Zainuddin

Musorprov KONI Sumsel 2019

Wakil Gubernur Sumsel, Mawardi Yahya saat membuka Musorprov KONI Sumsel 2019, di Hotel Swarna Dwipa, Sabtu (21/12)/IDN Times/Istimewa

Palembang, IDN Times -Hari ini Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) sekaligus memilih Ketua KONI Sumsel masa bakti 2019-2023.

Pimpinan Sidang Sementara Musorprov KONI Sumsel 2019, Dhennie Zainal mengatakan, pelaksanaan Musorprov ini sudah dimulai sejak pagi dari registrasi para peserta pada pukul 07:00 WIB.

"Kemudian berlanjut ke sidang pleno pertama meliputi rangkaian roll call, pengesahan tata tertib, pemilihan pimpinan sidang dan penyerahan palu sidang kepada pimpinan sidang," ujar dia, disela-sela Musorprov di Swarna Dwipa Hotel, Sabtu (21/12). 

1. Pelaksanaan Musoprov KONI Sumsel dihadiri Wakil Guberur Sumsel

Plt Ketua KONI Sumsel Dhennie Zainal/IDN Times/Istimewa

Dhennie yang juga menjabat Plt Ketua KONI Sumsel ini melanjutkan, Musorprov yang dihadiri Wakil Gubernur Sumsel, Mawardi Yahya ini berlangsung hingga sidang pleno keempat.

"Dengan pembahasan rancangan program kerja KONI Sumsel 2019-2023, pembagian komisi, pengesahan hasil sidang komisi, paparan visi misi valon Ketua Umum yang dilakukan melalui sistem undian, hingga perhitungan suara sampai kepemimpinan KONI Sumsel yang baru terpilih," kata dia.

Baca Juga: Bayaran Honor Panpel Porprov Molor, KONI Sumsel: Senin Depan Selesai  

2. Dari enam calon yang mendaftar Ketua KONI Sumsel, mengerucut jadi dua nama

IDN Times/Feny Maulia Agustin

Sebelum Dhennie Zainal ditunjuk sebagai pelaksana tugas, sebenarnya Ketua KONI Sumsel periode 2014-2019 adalah Alex Noerdin, yang tak lain Gubernur Sumsel saat itu. Setelah tak menjabat gubernur lagi, Alex NOerdin resmi mengundurkan diri dan digantiDhennie Zainal.

Nah, nama-nama  calon Ketua KONI Sumsel masa bhakti 2019-2023 ini, yakni Hendri Zainuddin, Suparman Romans, MA Gantada, Asnawi, Bakti Setiawan dan termasuk Dhennie Zainal. Namun, seiring perjalanan dan hasil verifikasi hanya muncul dua nama, MA Gantada dan Hendri Zainuddin. 

Berita Terkini Lainnya