TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang PON Papua, 48 Pelatih Pantau 102 Atlet Sumsel Jalani Pelatda

Gubernur Sumsel janji beri bonus peraih emas Rp150 juta 

Ilustrasi pertandingan tenis di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Palembang, IDN Times - Jelang pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2020, kontingen Sumatra Selatan (Sumsel) sudah menjalani Pemusatan Latihan Daerah atau Pelatda terpusat di Kompleks Jakabaring Sport City (JSC) Palembang.

"Sejak 5 Juli kemarin, mereka resmi menjalani Pelatda yang dibuka langsung Gubernur Sumsel, Herman Deru," ujar Wakil Ketua III Panitia Pelatda Terpusat, sekaligus Sekretaris Umum KONI Sumsel, Suparman Romans, Rabu (7/7/2021).

Baca Juga: 13 Cabor PON Papua Asal Sumsel Tuntut Dana Pelatda

1. Sebanyak 102 atlet sudah menginap di Wisma Atlet JSC Palembang

Sekretaris Umum KONI Sumsel, Suparman Romans (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Semua atlet Sumsel yang mengikuti Pelatda menginap di Wisma Atlet JSC Palembang. Sebanyak 102 atlet Sumsel itu akan dipantau, diawasi, serta dilatih setiap waktu oleh panitia dan pelatih tiap cabor.

"Program Pelatda berjalan dengan dikawal oleh 48 pelatih dari 24 cabang olahraga," kata dia.

2. Target prestasi KONI Sumsel harus lebih baik dibandingkan PON 2016

KONI Sumsel melakukan rapat virtual ZOOM bersama KONI Pusat, membahas penundaan PON Papua 2020 (IDN Times/Humas KONI Sumsel)

Semua atlet Sumsel yang ikut pelatda secara intensif hingga Oktober mendatang, diharapkan mampu memperbaiki catatan prestasi dari periode PON sebelumnya di Jawa Barat pada 2016 lalu. 

"Mereka harus lebih baik dari peringkat kemarin yang hanya berada di urutan 21 nasional," timpalnya.

Baca Juga: Kontingen Sumsel Dibekali Rp13 Miliar Jelang Laga PON Papua

Berita Terkini Lainnya