TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Bikin Lapis Legit Khas Palembang, Sajian Wajib Saat Lebaran

Bahan lapis legit membuat harga jualnya lumayan mahal

Cara Bikin Lapis Legit Khas Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Palembang, IDN Times - Tidak lengkap rasanya kalau merayakan hari raya Idulfitri tanpa hidangan kue lebaran. Apalagi saat tradisi bertamu, beragam menu makanan dan minuman wajib tersedia.

Jika kalian bingung memilih kue untuk dibuat waktu lebaran tiba, kue lapis legit khas Palembang bisa jadi jawaban. Selain praktis, kue lapis legit khas Palembang juga mudah dibuat.

Yuk, simak cara bikin kue lapis legit khas Palembang ala Gerai Bu Wani di Jalan Talang Kerangga Palembang.

Baca Juga: Cara Bikin Kue Nastar Buat Lebaran, Bisa Tahan Hingga 3 Bulan

Baca Juga: 10 Resep Kue Lebaran, Lebih Hemat Bikin Sendiri

1. Lapis legit jadi spesial karena pakai telur bebek

Cara Bikin Lapis Legit Khas Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Wani mengatakan, perbedaan lapis legit khas Palembang dengan kue basah lain adalah bahan dasar adonan. Jika biasanya bikin kue pakai telur ayam, lapis legit khas Palembang terbuat dari telur bebek.

"Spesialnya lapis legit pake telur bebek dan teksturnya pulen lebih padat. Ini juga yang membuat lapis legit harganya lebih mahal dibandingkan kue basah yang lain," kata dia.

Bahan

  • 25 butir telur bebek
  • 500 gram gula pasir
  • 300 gram margarin
  • 1 kaleng susu kental manis

Cara membuat

1. Lelehkan mentega, diamkan sampai dingin
2. Kocok telur dan gula, sampai gula larut dan adonan tidak mengembang
3. Tambahkan susu kental manis, aduk rata
4. Masukkan margarin cair yang telah dingin, lau campur dan aduk rata
5.Olesi loyang menggunakan margarin, tuang adonan lapisan pertama, panggang menggunakan api bawah, lapisan kedua dan seterusnya menggunakan api atas
6. Setelah semua lapisan selesai, panggang kembali 10-15 menit dan tes tusuk. Apabila sudah matang, kue lapis legit khas Palembang siap tersaji.

2. Kue buatan Bu Wani merupakan industri homemade tahunan

Cara Bikin Lapis Legit Khas Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Wani menerangkan, tidak saja kue lapis legit khas Palembang yang dirinya buat. Beberapa kue jenis lain pun sering dipesan oleh konsumen saat momen-momen tertentu.

"Hajatan, lebaran, dan bisa order untuk kue acara lamaran sebagai menu antar-antaran. Tapi sebenarnya karena ini industri homemade tahunan, waktu lebaran jadi paling banyak yang pesan. Selain kue lapis, rata-rata kue kojo, maksuba dan delapan jam," terangnya.

3. Buka pesanan dalam jumlah banyak ketika mendekati lebaran

Meski sudah puluhan tahun membuat kue basah, jelas Wani, ia terkadang masih sering kerepotan memenuhi keinginan konsumen. Apalagi jika sedang banjir permintaan.

"Buat sendiri dibantu keluarga suami dan anak, kita gak ada pegawai karena rumahan dan memang musim lebaran saja buka pesanan dalam jumlah banyak," jelasnya.

Baca Juga: Resep Maknyus Kari Kambing, Meresap Sampai ke Tulang

Berita Terkini Lainnya