12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Tempatnya asyik, makanan dan minumannya juga enak!

Bingung cari tempat nongkrong sekaligus menjadikan beragam makanan dan minuman nusantara, western, atau kudapan di Palembang? 

IDN Times merekomendasikan 12 tempat nongkrong yang cocok dikunjungi bersama orang terkasih, lho! Jangan lupa abadikan momen kalian, karena tempatnya asyik dan nyaman.

Baca Juga: 5 Kafe atau Restoran di Palembang, Asyik Buat Nongkrong Saat Libur

1. Foree

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat NongkrongInstagram Fore Coffee

Fore Coffee merupakan salah satu tempat nongkrong yang sering dikunjungi anak muda Bumi Sriwijaya, lho. Fore coffee di Palembang sudah berada di dua lokasi, nih. Pertama di area Palembang Trade Center (PTC) Mall dan kedua di Palembang Icon Mall.

Baca Juga: 6 Potret Keindahan Kebun Teh Pagaralam di Kaki Gunung Dempo Sumsel

2. Coventown

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat NongkrongInstagram @coventown.plm

Nah, Coventown juga bisa jadi opsi kalian buat tempat nongkrong. Lokasinya di Jalan AKBP Cek Agus Nomor 18, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang. Kalian juga bisa kepoin berbagai menunya di akun Instagram @coventown.plm

3. Terra

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat NongkrongInstgram @Coffeaterra

Selain menyediakan beragam jenis kopi, kalian juga bisa memilih berbagai minuman hits di Terra. Kepoin tempatnya di Instagram @Coffeaterra. Kalau penasaran, bisa langsung ke tempatnya di Jalan Merbau Nomor 1260 Palembang.

4. Three uncles

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat NongkrongInstagram Three uncles

Bagi kalian yang gak terlalu suka kopi, Three Uncles juga menyediakan bermacam menu dan sajian makanan lezat kok. Kalian bisa langsung datang ke Jalan Rajawali Ruko Nomor 3 RT 016 RW 05 Palembang.

5. Pancious

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat NongkrongInstagram Pancious Palembang

Gak usah takut ngumpul sebentar bareng teman, karena di Pancious Palembang kalian bisa nongkrong sampai malam kok. Pancious buka sampai jam 11.30, lho! Sebab lokasinya berada di Social Market (Soma) Jalan Veteran Kaviliun A-3 Nomor 999.

6. Andung

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat NongkrongInstagram Kopi Andung

Perlu kalian tahu nih, di Kopi Andung juga banyak menu western dan nusantara kok. Kalau mau ke Kopi Andung, bisa langsung datang ke Jalan Kikim nomor 9 di Demang Lebar Daun Ilir Barat I Palembang.

7. Rumah Ijo

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Berlokasi di Jalan Brigjen Hasan Kasim Palembang, Rumah Ijo gak cuma menyediakan kopi kok. Beragam makanan ringan seperti pancake dan eskrim, juga ada di sini, lho! Buruan yuk ke Rumah Ijo, ajak orang-orang terkasih juga.

8. Temuan

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Kalau kalian sedang mencari tempat nongkrong lengkap dengan live music, Temuan Coffee bisa jadi pilihan buat kalian. Lokasinya ada di Kawasan Pipa Reja Jalan Mufakat Palembang.

9. Skala

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Buka mulai pukul 13.00 WIB dan tutup hingga 22.00 WIB, Skala Coffee terletak di Jalan Demang Lebar Daun Palembang. Kalian sudah pernah ke sana belum?

10. Sakurakita

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Sakurakita merupakan tempat makan di Palembang yang beradaptasi dari restoran Jepang. Menu di Sakurakita banyak menyediakan makanan khas Negeri Sakura, namun tetap ada makanan nusantara dan western kok. Kalau kalian mau ke Sakurakita, lokasinya di Jalan Soekarno Hatta Palembang.

11. Roemah Demang

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Menyediakan banyak makanan nusantara yang mengenyangkan, di Roemah Demang kalian tetap bisa menikmati bermacam kopi kok. Yuk cobain ke sini, di Jalan Demang Lebar Daun Palembang.

12. York

12 Kafe di Palembang yang Cocok Buat Nongkrong

Punya desain interior yang unik, kalian juga bisa makan siang dan malam di York Coffee. Jadi jangan khawatir cuma tersedia kopi saja. Lokasinya di Jalan Basuki Rahmat Palembang, tak jauh dari Simpang Polda Sumsel.

Itu lah beberapa tempat nongkrong yang tak cuma menyajikan makanan atau minuman enak, tapi juga tempat yang nyaman.

Langsung masuk ke daftar tempat untuk nongkrong nanti, dong. Akhir pekan kemarin kalian nongkrong di mana? Tulis di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Anak Muda Desa Burai Ogan Ilir, Ubah Desa Kumuh jadi Desa Wisata

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya