TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sriwijaya FC Uji Kemampuan, Rutin Gelar Pertandingan Lawan Klub Lokal

Laga uji coba berlangsung di Stadion Bumi Sriwijaya

Ilustrasi Sriwijaya FC latihan (IDN Times/Instgram Sriwijaya FC)

Palembang, IDN Times - Sriwijaya FC (SFC) memantapkan persiapan kompetisi Liga Indonesia musim 2023/2024 dengan rutin menggelar laga uji coba melawan klub-klub lokal asal Sumatra Selatan (Sumsel).

Sebelumnya, Laskar Wong Kito telah menggelar pertandingan uji coba kontra David FC pada pekan lalu, Sabtu (8/7/2023). Mereka pun bakal bertanding kembali melawan tim asal Sumsel di Stadion Bumi Sriwijaya, Sabtu (15/7/2023).

Baca Juga: Coach Yoyo Fokus Materi Taktikal, Sriwijaya FC Perkuat Serangan

Baca Juga: Coach Yoyo Evaluasi Pemain Sriwijaya FC, Berikut Daftar Susunan Pemain

1. Sriwijaya FC panaskan mesin sebelum kontra Bhayangkara FC

Pemain Sriwijaya FC menandatangani surat kontrak untuk musim 2022 (IDN Times/Instagram Sriwijaya FC)

Media Officer Sriwijaya FC, Yopi Cipta Raharja mengatakan, laga uji coba kedua akan menghadapi Bhayangkara Sriwijaya FC. Pertandingan tersebut digelar untuk mengevaluasi kemampuan skuad merah maroon.

"Awal minggu latihan pertama kita sudah panaskan mesin, dan uji coba kedua ini untuk melihat kematangan bermain tim," kata dia, Jumat (14/7/2023).

2. Sriwijaya FC bentuk tim solid

Sriwijaya FC latihan (IDN Times/Instagram Sriwijaya FC)

Menurut Kepala Pelatih Sriwijaya FC, Muhammad Yusuf Prasetyo atau Coach Yoyo, tujuan pertandingan uji coba adalah membentuk kekompakan para pemain dan adaptasi stadion.

"Kami terus mematangkan persiapan untuk kompetisi dan membentuk tim kuat juga solid," timpalnya.

Baca Juga: Sriwijaya FC Incar Pemain untuk Posisi Bek Kanan dan Kiri

Berita Terkini Lainnya