TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tiket MXGP 2019 Palembang Sepaket dengan Fasilitas LRT, Ini Alasannya

Mulai dari harga Rp100.000, tiket bisa beli di tiket.com

IDN/Feny Maulia Agustin

Palembang, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel dan Tiket.com menyepakati bersama, untuk tiket Motocross Grand Prix (MXGP) Indonesia 2019 di satu paketkan dengan tiket LRT (Light Rail Transit).

"Tiket sudah mulai di jual, saya meminta juga tadi sama Tiket.com agar tiket yang dijual itu satu paket sama LRT juga. Jadi ini salah satu promosi LRT serta sebagai upaya mengatasi kemacetan." ujar Gubernur Sumsel, Herman Deru, usai penandatangan kesepakatan dengan Tiket.com, Senin (25/6) di Griya Agung, Palembang.

Baca Juga: Usai MXGP 2019, Herman Deru Siapkan Even Lanjutan Ini

1. Permudah akses menuju venue MXGP

IDN Times/Istimewa

Herman Deru mengungkapkan, alasan mengapa pihaknya meminta kepada Tiket.com untuk membuat tiket MXGP di paketkan dengan fasilitas LRT, tak lain untuk mempermudah perjalanan menuju arena sirkuit yang berada di lapangan Hotel Wyndham, Opi Mall Jakabaring.

"Untuk harga tiketnya cukup terjangkau. Mulai dari Rp100.000 sampai Rp1,6 juta lebih. Kita sudah bisa nonton langsung kroser-kroser kelas dunia main," ungkapnya.

2. Variasi harga tiket dari Rp100.000 hingga Rp1,6 juta

Dok.IDN Times/Istimewa

Head of Comercial Tiket.com, Andi Hendrawan mengatakan, pihaknya memberlakukan penjualan tiket untuk tiga kelas. Setiap kelas memiliki perbedaan harga yang cukup singnifikan karena keterbatasan fasilitas.

"Untuk tiket ada 3 kelas, seperti festival, tribun dan VVIP. Harganya bervariasi ya, untuk festival Rp100.000, tribun Rp400.000 dan VIP Rp1,6 juta," kata Andi saat mendampingi Gubernur.

Saat ini, sambung Andi, jumlah tiket yang terjual sudah mencapai 30 persen pascadibukanya penjualan tiket di Tiket.com. "Karena antusias masyarakat untuk menyaksikan MXGP tidak perlu diragukan lagi. Kami optimistis penjualan sesuai target dan akan kami buka di gerai atau pusat perbelanjaan," katanya.

Baca Juga: Jakabaring Sport City Jadi Tuan Rumah Motocross Grand Prix (MXGP) 19

3. 60 kroser dunia ambil bagian di kelas MXGP F1 dan MXGP F2

IDN Times/Feny Maulia Agustin

Direktur PT. Arena Sirkuit Indonesia, Yudiarto menuturkan, pada MXGP Indonesia 2019 ini akan hadir 60 kroser dunia yang akan berlomba pada kelas MXGP F1 dan MXGP F2.

"Dengan harga terjangkau, penonton sudah bisa melihat make show internasional. Akan ada fasilitas yang diberikan misal kelas festival walaupun berdiri dengan harga Rp100.000, sudah termasuk makan dan souvenir," tuturnya.

"Kita persiapkan tribun duduk hanya 2.500 hingga 3.000 kursi. Sementara VIP ada 1.500 kursi dan VVIP 1.000 kursi," tambahnya.

Topik:
Berita Terkini Lainnya