5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau Aplikasi

Tinggal pilih mau cara yang mana

Program BPJS Ketenagakerjaan merupakan upaya meningkatkan kesejahteraan dan perlindungan bagi para pekerja. Badan hukum yang bertanggung jawab langsung pada pemerintah pusat ini, menawarkan berbagai program yang bisa dinikmati tenaga kerja salah satunya Jaminan Hari Tua (JHT).

Setelah terdaftar, tiap anggota membayarkan iuran bulanan wajib dengan jumlah sesuai program yang dipilih. Akumulasi dari iuran ini bisa digunakan dalam keadaan mendesak, atau dicairkan setelah tak lagi bekerja.

Kini, memeriksa saldo BPJS Ketenagakerjaan tak harus datang langsung ke kantor. Dikutip dari laman BPJS Ketenagakerjaan, ada lima cara yang bisa kita lakukan untuk memeriksa saldo. Berikut IDN Times beberkan cara mudahnya.

1. Cek saldo melalui SMS

5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau AplikasiPendaftaran BPJS Ketenagakerjaan via SMS. (IDN Times/ Deryardli Tiarhendi)

Cara cek saldo Jaminan Hari Tua BPJS Ketenagakerjaan bisa melalui SMS ke nomor 2757. Namun sebelumnya peserta BPJS Ketenagakerjaan harus mendaftar dengan mengetik Daftar(spasi)SALDO#NO_KTP#TGL_LAHIR(DD-MM-YYYY)#NO_PESERTA#EMAIL(bila ada).

Lalu, kirim pendaftaran ke 2757. Setelahnya, peserta bisa mengirim pesan dengan format SALDO (spasi) no peserta, lalu kembali kirim ke 2757.

Baca Juga: Mengenal Manfaat dan Hak Pekerja di BPJS Ketenagakerjaan

2. Unduh aplikasi BPJSTKU

5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau AplikasiPendaftaran BPJS Ketenagakerjaan via aplikasi. (IDN Times/ Deryardli Tiarhendi)

Cara cek saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan juga bisa melalui aplikasi BPJSTKU. Aplikasi BPJSTKU bisa diunduh di Play Store dan App Store secara gratis.

Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dulu untuk mendapatkan PIN. Berikut syarat registrasi di aplikasi BPJSTKU.

  1. Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan)
  2. NIK e-KTP
  3. Tanggal lahir
  4. Nama lengkap

Setelah terdaftar, peserta BPJS Ketenagakerjaan baru bisa mengecek saldo JHT. Namun bagi peserta yang sudah memiliki akun, hanya mengisi email dan kata kunci. 

Baca Juga: Menaker Berharap ASEAN Miliki Road Map Ketenagakerjaan Pascapandemik Covid-19

3. Melalui situs resmi

5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau AplikasiPendaftaran BPJS Ketenagakerjaan via situs. (IDN Times/ Deryardli Tiarhendi)

Memeriksa saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan juga bisa melalui situs resmi di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id. Apabila belum terdaftar, berikut cara registrasinya.

  • Pilih menu registrasi
  • Isi formulir sesuai dengan data
  • Masukan Nomor KPJ Aktif
  • Nama
  • Tanggal lahir
  • Nomor e-KTP
  • Nama ibu kandung
  • Nomor ponsel dan email

Jika berhasil, peserta BPJS TK akan mendapatkan PIN yang PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel. Lalu, bagaimana caranya untuk Login? Begini langkahnya.

  1. Masuk ke sso.bpjsketenagakerjaan.go.id
  2. alamat email di kolom user.
  3. Masukan kata sandi
  4. Pilih menu layanan.
  5. Pilih cek saldo JHT
  6. Masukan PIN yang dikirim melalui email dan SMS

Baca Juga: Ikuti 5 Langkah Ini Agar Terhindar Menjadi Generasi Sandwich

4. Melalui ATM BNI dan BRI

5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau AplikasiSituasi di BPJS Ketenagakerjaan Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Memeriksa saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan melalui ATM BNI paling gampang. Yakni memilih menu Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan. Berikut cara lengkapnya.

  1. Masukan kartu debit BNI dan PIN
  2. Pilih menu informasi dan mutasi
  3. Menu selanjutnya
  4. Menu informasi saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan
  5. Nantinya akan muncul info saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan

Begitu juga dengan pemilik rekening BRI. Berikut langkahnya.

  1. Masukan kartu debit BRI dan PIN2
  2. Pilih menu transaksi lain
  3. Pilih lainnya
  4. Nanti akan muncul info saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan
  5. Masukan PIN dan info saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan 

5. Datang ke kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat

5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau AplikasiSituasi di BPJS Ketenagakerjaan Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Cara cek saldo JHT terakhir ini terbilang konvensional, yakni mendatangi kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat. Peserta BPJS Ketenagakerjaan hanya perlu membawa kartu identitas dan BPJS TK.

Petugas akan mencetak slip berisi keterangan saldo dan riwayat iuran milik peserta.

6. Pilihan program BPJS Ketenagakerjaan

5 Cara Mudah Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Online atau AplikasiIlustrasi BPJS Ketenagakerjaan. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

BPJS Ketenagakerjaan memiliki empat program yang bisa dipilih. Seperti Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT), dan Jaminan Pensiun (JP).

Semua pekerja atau orang yang memiliki penghasilan sebenarnya bisa menikmati program JKK, JKM dan JHT, kecuali pekerja jasa layanan konstruksi. Sementara Jaminan Pensiun hanya bisa diikuti oleh pekerja dengan penghasilan tetap atau rutin.

Pekerja yang dimaksud di atas tak cuma mereka yang berpenghasilan rutin dan tetap, lho. Para pedagang, wirausahawan, hingga pekerja lepas (freelancer) juga bisa bergabung dengan program BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga: Menaker: Peraturan Relaksasi BPJS Ketenagakerjaan Masih Digodok

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya