Pemain Bulu Tangkis Indonesia Alami Mental Down Berlaga di Olimpiade
Intinya Sih...
- Penampilan atlet bulu tangkis Indonesia di Olimpiade mengalami penurunan akibat mental down.
- Dari enam atlet bertanding, hanya Gregoria Mariska Tanjung yang tersisa untuk meraih emas.
- PBSI telah coba atasi kondisi mental down dengan psikolog, namun juga mengalami masalah keterbatasan peserta dan akan melakukan evaluasi mendalam.
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Palembang, IDN Times - Ketum PBSI Agung Firman Sampurna mengakui penampilan para atlet bulu tangkis Indonesia berlaga di Olimpiade mengalami penurunan dibanding saat simulasi. Kondisi ini diduga disebabkan oleh mental down dari para atlet.
"Entah sampai di sana semua performa yang pada saat kita lakukan simulasi sebelum berangkat ternyata pas di lapangan tidak seperti yang diharapkan," jelasnya, Sabtu (3/8/2024).
Baca Juga: Ketum PBSI Angkat Bicara Tim Bulu Tangkis Indonesia Gagal di Olimpiade
1. Harapan Indonesia tersisa di tunggal putri
Dari enam atlet bertanding lima di antaranya gugur dan menyisakan Gregoria Mariska Tanjung berlaga di Perempat Final Tunggal Putri. Agung mengakui tersisa satu harapan Indonesia untuk meraih emas dari sektor tunggal putri.
"Kita berharap mendapatkan yang terbaik, doa dari teman-teman semua, tetapi semua karena situasi, tapi barang tentu semua harapan masih ada," ungkap dia.
2. Para pemain sudah didampingi psikolog
Kondisi mental down para atlet Bulutangkis Indonesia sudah coba diatasi oleh PBSI. Selama menjalani pertandingan di Olimpiade Paris, mereka melakukan evaluasi terhadap mental pemain dengan menyiapkan psikolog yang mendampingi masing-masing pemain.
Hanya saja, mereka juga mengalami masalah keterbatasan peserta yang akan masuk ke dalam stadion pertandingan karena dibatasi oleh pihak panitia.
"Masalah teknis saya belum lihat, apa yang kita hadapi. Tapi, tentu yang kita dihadapi juga dialami atlet lain di luar tuan rumah," jelas dia.
3. Stamina dan teknik pemain Indonesia dinilai baik
Kekalahan lima atlet Bulutangkis Indonesia di Olimpiade Paris membuat PBSI melakukan evaluasi mendalam. Pihaknya mengaku akan segera berbenah memperbaiki kondisi yang ada.
"Satu hal yang menjadi pelajaran adalah mental, evaluasi ke depan adalah masalah psikologi, kalau stamina, teknik itu bagus," jelas dia.