Mempelai Wanita di Palembang Meninggal 5 Menit Usai Prosesi Ijab Kabul

Korban diduga meninggal karena kelelahan mengurus pernikahan

Palembang, IDN Times - Nasib getir dirasakan seorang mempelai pria di Palembang, Sumatra Selatan (Sumsel). Kisah pengantin yang baru menikah, tiba-tiba ditinggal istri untuk selamanya. Mempelai wanita dikabarkan meninggal dunia usai lima menit mengikuti ijab kabul.

Hal ini menjadi viral di media sosial setelah diunggah akun Tiktok @rahmatwinarno99. Dalam video tersebut, prosesi pernikahan Dewi dan Dwi sedang berlangsung saat pengantin wanita dilarikan ke Rumah Sakit.

Baca Juga: Kisah Pilu Balita Meninggal Saat Digendong Orangtua ke Puskesmas

1. Peristiwa pilu di Kalidoni Palembang

Mempelai Wanita di Palembang Meninggal 5 Menit Usai Prosesi Ijab KabulIlustrasi korban meninggal. (IDN Times/Mardya Shakti)

Tenda yang tadinya didirikan untuk menyambut tamu pernikahan berubah untuk menyambut tamu kedukaan. Banner pasangan pengantin masih terpasang di rumah pengantin wanita, Kecamatan Kalidoni, Palembang.

"Pernikahan yang tadinya penuh kebahagian hanya lima menit berganti kedukaan. Setelah lima menit ijab kobul, mempelai wanita menghembuskan napas terakhir menghadap Tuhan," ungkap narasi akun tersebut.

Baca Juga: 2 Orang Remaja di Muratara Tewas Kesetrum Saat Panen Sawit

2. Keluarga kecewa video tersebut viral

Mempelai Wanita di Palembang Meninggal 5 Menit Usai Prosesi Ijab KabulIlustrasi Garis Polisi (freepik.com/freepik)

Seorang keluarga pengantin yang enggan menyebutkan namanya, membenarkan peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (2/7/2023) lalu. Menurutnya, kejadian itu mengejutkan pihak keluarga sekaligus kecewa karena video kadung viral di medsos.

"Kami tidak tahu siapa yang merekam," ungkap dia.

3. Mempelai wanita diduga kelelahan

Mempelai Wanita di Palembang Meninggal 5 Menit Usai Prosesi Ijab KabulIlustrasi pegawai kantoran lelah bekerja (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Menurutnya, mempelai wanita memang memiliki riwayat penyakit sebelum menikah. Hanya saja, korban diduga kelelahan akibat saat hari bahagianya.

"Sempat pingsan lalu meninggal, umur tidak ada yang tahu. Dimakamkan langsung Minggu kemarin," tutup dia.

Baca Juga: Warga Pagar Alam Panik, Beruang Masuk Kampung jadi Tamu Hajatan

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya