Pandemik Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu Warga

Ajak pegawai sisihkan gaji tiap bulan untuk berdonasi

Palembang, IDN Times - Kepedulian terhadap sesama saat pandemik COVID-19 patut dijadikan contoh. Apalagi sudah banyak orang yang melakukan kegiatan positif untuk membantu warga yang terdampak pandemik.

Seperti yang dilakukan puluhan karyawan brand parfum di Palembang. Mereka sengaja menggalang dana lewat gaji yang disisihkan tiap bulan, kemudian diberikan kepada masyarakat kurang mampu.

"Dananya dikumpulkan dari hasil urunan gaji setiap bulan. Mungkin tidak banyak, tapi ini salah satu bentuk kepedulian kita terhadap mereka yang terdampak pandemik," ujar Manager Area Studio Perfumery Palembang, Rio Waldi melalui siaran pers yang diterima IDN Times, Kamis (23/9/2021).

1. Bikin program Studio Perfumery Peduli Kasih

Pandemik Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu WargaCOVID-19 Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu Warga (IDN Times/Dokumen)

Rio berharap program yang mereka lakukan bisa menginspirasi pihak lain. Penggalangan dana tersebut menurutnya, sebagai sikap solidaritas antar pegawai. Bahkan semua karyawan sepakat berinisiatif membentuk gerakan 'Studio Perfumery Peduli Kasih'.

"Harapannya, kegiatan peduli kasih ini bisa membantu masyarakat yang mengalami kesulitan panjang akibat pandemik COVID-19," kata dia.

Baca Juga: Kisah Maya Berbagi Suki Gratis untuk Pasien Isoman Tiap Jumat

2. Kegiatan rutin di semua cabang Studio Perfumery

Pandemik Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu WargaCOVID-19 Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu Warga (IDN Times/Dokumen)

Lewat program kepedulian, para karyawan pun diingatkan untuk selalu bersyukur. Terlebih mereka masih memiliki pekerjaan untuk bertahan, meski dunia tengah berada dalam keterpurukan dan tidak mengalami pemutusan hubungan kerja alias PHK.

"Bukannya kita tidak terdampak, tapi manajemen perusahaan berkomitmen dan berusaha untuk tetap mempekerjakan dan menggaji semua pegawai," katanya.

Tidak saja di Palembang, program rutin Studio Perfumery Peduli Kasih juga dilakukan di cabang lain di Jakarta dan Jogjakarta. Semua dana yang terkumpul bakal digabungkan dan disalurkan secara bertahap.

"Misalnya bulan ini kita donasikan di wilayah Palembang, kemudian bulan selanjutnya di Jakarta atau di Jogja," tambah dia.

Baca Juga: Bikin Minuman Herbal Gratis, Kirana Berbagi ke Pasien Isoman Palembang

3. Bantuan diberikan ke panti asuhan, yatim piatu, kaum dhuafa, dan lansia sebatang kara

Pandemik Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu WargaCOVID-19 Menginspirasi Karyawan di Palembang Patungan Gaji Bantu Warga (IDN Times/Dokumen)

Pembagian bantuan di Palembang pada bulan ini menyasar masyarakat padat penduduk di Kelurahan Sekip Jaya, Kecamatan Kemuning. Mereka mendatangi panti asuhan, yatim piatu, kaum dhuafa, dan lansia yang hidup sebatang kara.

"Meski tidak seberapa, mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan dapur," katanya.

Sementara menurut seorang penerima bantuan, Hardiman (51), program bantuan itu sangat membantunya yang membutuhkan. Ia berharap, inisiatif seperti ini dapat dilakukan juga oleh perusahaan lainnya.

Baca Juga: Anak Muda Palembang Kirim Ratusan Nasi Gratis ke Pasien Isoman

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya