Pemkot Lubuk Linggau Ingin Batik Duren Lebih Dikenal Masyarakat Luar

Ajang fashion show jadi tempat memperkenalkan batik

Lubuk Linggau, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuk Linggau, berupaya mengenalkan batik duren atau durian khas Bumi Sebiduk Semare ke khalayak ramai. Berbagai upaya membawa batik duren agar dikenal masyarakat akan dilakukan, sepert5i mengikuti berbagai fashion show baik tingkat nasional hingga internasional.

"Sebuah perjalanan panjang mengangkat batik duren agar bisa dikenal masyarakat Lubuk Linggau dalam 10 tahun terakhir. Alhamdulilah, saat ini batik sudah diterima masyarakat Linggau," ungkap Wali Kota (Wako) Lubuk Linggau, SN Prana Putra Sohe atau Nanan, Rabu (12/10/2022).

Baca Juga: Disdik Palembang Harap Pakaian Adat di Sekolah Tak Bebani Orangtua 

1. Siapkan terobosan agar batik Lubuk Linggau makin dikenal

Pemkot Lubuk Linggau Ingin Batik Duren Lebih Dikenal Masyarakat LuarWali Kota Lubuk Linggau SN Prana Putra Sohe (Dok: Istimewa)

Nanan mengatakan, batik durian khas Lubuk Linggau sudah menjadi keseharian masyarakat baik di sekolah hingga pemerintahan. Dirinya berharap, batik durian tak hanya dikenal masyarakat lokal melainkan mancanegara.

"Nah, bagaimana sekarang kita mengatur strategi agar batik dikenal pihak luar juga. Makanya kita harus punya terobosan," jelas dia.

Baca Juga: Mengenal 4 Jenis Batik dan Kerajinan Tangan Khas Muara Enim

2. Batik duren bisa jadi pengingat terhadap Lubuk Linggau

Pemkot Lubuk Linggau Ingin Batik Duren Lebih Dikenal Masyarakat LuarIlustrasi membatik dengan pewarnaan alam sesuai standar SNI. (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Terobosan untuk memperkenalkan batik Lubuk Linggau menurut Nanan, adalah mengikuti fashion show di Jakarta maupun mancanegara. Menurutnya, batik duren tak kalah dengan batik lain yang ada di Indonesia.

"Suatu saat nanti orang ke Lubuk Linggau kalau belum beli batik durian artinya belum ke Linggau," jelas dia.

3. Sudah ada 60 pembatik di tiga tiga sentral batik Lubuk Linggau

Pemkot Lubuk Linggau Ingin Batik Duren Lebih Dikenal Masyarakat LuarANTARA FOTO/Adeng Bustomi

Nanan menyebut, sejauh ini sudah ada tiga sentra batik duren di Kota Lubuk Linggau. Tercatat dari tiga sentra yang ada, terdapat 60 pembatik. Selain itu juga permintaan batik duren Lubuk Linggau meningkat setiap tahunnya.

"Kita ingin ini berkembang, tidak hanya bagi orang Lubuk Linggau, kita ingin orang luar. Makanya kita ingin viralikan," tutup dia.

Baca Juga: Kenalkan, Gambo Batik Khas Muba yang Jarang Diketahui Banyak Orang

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya