Finda Jabat Ketua Nasdem Palembang; Diminta Menangkan Anies Baswedan

Finda punya dua tugas penting untuk kemenangan Nasdem Sumsel

Palembang, IDN Times - Wakil Wali Kota (Wawako) Palembang Fitrianti Agustinda atau Finda resmi ditunjuk menjadi ketua Dewan Perwakilan Daerah Partai Nasional Demokrat (DPD Nasdem) Palembang. Finda resmi menggantikan Ketua sebelumnya Danu Mirwando.

Pergantian Ketua DPD Nasdem Palembang termaktub dalam Surat Keputusan (SK) yang ditandatangani Ketua Umum, Surya Paloh, dan Sekretaris Jenderal, Johnny G Plate.

"Saya berterima kasih dengan seluruh jajaran Partai Nasdem, khususnya Bapak Surya Paloh yang memercayakan kepada saya untuk memimpin Nasdem Palembang," ungkap Finda, Jumat (21/10/2022).

Baca Juga: Demokrat Sumsel Buka Pendaftaran Caleg, Berikut Syaratnya

1. Finda diminta lakukan konsolidasi

Finda Jabat Ketua Nasdem Palembang; Diminta Menangkan Anies BaswedanFitrianti Agustinda menerima SK untuk menjadi Ketua DPD NasDem (Dok: istimewa)

Finda langsung mendapat tugas dari pimpinan partai untuk menyiapkan strategi pemenangan pemilihan umum (Pemilu). Tugas tersebut tak lain memenangkan Anies Baswedan yang diusung sebagai calon Presiden 2024 mendatang, serta memenangkan Gubernur Sumsel untuk periode ke-2.

"Kita akan konsolidasi pemenangan khususnya legislatif, Presiden, dan kepala daerah," ungkap dia.

Baca Juga: DPW Nasdem Sumsel Siapkan Strategi Menangkan Anies Baswedan

2. Finda juga diminta mengakomodir kepengurusan lama

Finda Jabat Ketua Nasdem Palembang; Diminta Menangkan Anies BaswedanKetua DPW Nasdem Sumsel Herman Deru (Dok: istimewa)

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Sumsel, Herman Deru, meminta Finda menyiapkan struktur kepengurusan kota Palembang. Ia mengharapkan struktur yang akan dibentuk Finda merupakan kepengurusan yang kokoh.

"Saya berpesan kepada Fitrianti Agustinda juga mengajak dan membantu masyarakat baik itu dalam segi kemajuan dan ekonomi sesuai visi misi NasDem," ungkap Deru.

Deru pun meminta Finda tidak meninggalkan kepengurusan lama melainkan merangkul. Menurutnya, Nasdem merupakan partai yang berwarna dalam politik. Finda diharapkan mencurahkan segala tenaga dan pikiran untuk memenangkan Nasdem.

"Saya minta Nasdem mengakomodir kepengurusan lama dan baru," jelas dia.

3. Partai intruksikan sebar Baliho

Finda Jabat Ketua Nasdem Palembang; Diminta Menangkan Anies BaswedanKetua Umum Partai NasDem Surya Paloh (ANTARA FOTO/Siswowidodo)

koordinator wilayah Sumatera 3, Fauzi Amro menerangkan, partainya telah meresmikan jejaring baru untuk persiapan Pileg dan pPemilu, yakni Nasdem Memanggil. Selain menyiapkan strategi kemenangan, seluruh kader Nasdem diminta menyiapkan berbagai keperluan seperti baliho.

"Instruksi partai, wajib pasang dan buat Baliho. Seluruh anggota dewan dari Nasdem buat baliho 'Nasdem Partaiku dan Anies Presidenku'. Ini harus dipasang hingga 100 hari ke depan," jelas dia.

Pada pemilu 2024 mendatang, Nasdem menargetkan lima kursi dari dua daerah pilih (Dapil) di Sumsel. Sedangkan untuk tingkat provinsi ditarget 12-13 kursi.

"Untuk DPRD kabupaten atau kota kita targetkan dapat kursi semua di setiap Dapil yang ada, minimal satu fraksi," tutup dia.

Baca Juga: PAN Sumsel Usulkan 3 Nama Capres: Zulhas, Anies, dan Erick Tohir 

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya