Ogan Komering Ulu, IDN Times - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (Pemkab OKU) bekerja sama BPOM Sumatra Selatan (Sumsel) kembali memeriksa makanan di sejumlah pasar tradiosional Baturaja, Kamis (30/3/2023).
Pemeriksaan bahan makanan dimulai dari Pasar Pucuk dan Pasar Baru yang juga dihadiri Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) OKU Deddy Wijaya, Kasat Reskrim Polres OKU AKP Zanzibar Zulkarnain, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) OKU Agus Salim, dan dinas terkait lainnya.