Sumsel united latihan di lapangan atletik JSC Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)
Tak hanya dengan Negeri Sembilan FC, lanjut Nil, tiga tim lainnya juga tengah dijajaki untuk menjadi lawan uji tanding. Namun, nama-nama klub tersebut masih dalam tahap komunikasi. dia menyebut Malaysia sebagai lokasi uji coba yang cukup strategis karena jarak antarklub yang relatif dekat dan logistik yang lebih sederhana.
“Di Malaysia, antar satu tempat ke tempat lain tidak terlalu jauh. Ini memudahkan kami dalam mengatur jadwal pertandingan dan recovery pemain. Kalau hari ini manajemen sudah deal dengan jadwal, saya siap menggelar laga uji coba mulai tanggal 4 atau 5 Agustus," kata Nil.
Sementara mengenai TO Sumsel United ke Malaysia, pihak manajemen Sumsel belum memberikan pernyataan resmi terkait keberangkatan tim Namun, beberapa sumber menyebut bahwa manajemen sedang melakukan penjajakan akhir dengan pihak federasi sepak bola Malaysia agar rencana try out ini berjalan lancar dan sesuai regulasi.