Palembang, IDN Times - Cabang olahraga (Cabor) anggar menambah catatan prestasi kontingen Sumatra Selatan (Sumsel) di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Selain mendapatkan dua emas, tim anggar Sumsel juga membawa satu perak dan perunggu.
Sebanyak 12 atlet anggar Sumsel bersama pelatih dan ofisial yang memborong medali, tiba di Palembang sekitar pukul 10.00 WIB, Senin (11/10/2021). Kedatangan mereka di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II disambut hangat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel.