Optimis Menang di Sumsel, PKS All Out Dukung Anies Baswedan

Siswono sebut Koalisi Perubahan takkan ada tanpa PKS

Palembang, IDN Times - Pertama kalinya menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Anies Baswedan mendatangi Kota Palembang, Sumatra Selatan (Sumsel). Kedatangan Anies merupakan rangkaian acara yang diselenggarakan PKS dan Partai Nasdem di Palembang.

Diawali dengan kegiatan senam sehat bareng PKS, Minggu (10/9/2023), Anies antusias bertemu puluhan ribu masyarakat Palembang. Anies mengaku bersyukur karena mendapat sambutan yang luar biasa dari warga Palembang.

Baca Juga: Prabowo Ceritakan Kisah Monyet Peliharaannya Suka Lompat-lompat

1. Optimis menang berkat antusiasme masyarakat

Optimis Menang di Sumsel, PKS All Out Dukung Anies Baswedan(Anies Baswedan saat menyapa pendukungnya dalam senam sehat di BKB Palembang) IDN Times/istimewa

Anies ingin berupaya kuat mengusung perubahan terhadap kehidupan keluarga di Indonesia, dibantu oleh partai koalisi yakni PKS, Nasdem, dan PKB.

"Kita ingin harga kebutuhan pokok yang terjangkau, beras yang murah, petani yang sejahtera, pendidikan yang terjangkau hingga tuntas, dan lapangan pekerjaan yang tersedia untuk semua. Serta pelayanan kesehatan yang benar-benar melindungi, bukan malah membuat repot, bukan membuat penderitaan," ucapnya.

Dengan tekad yang tinggi tersebut, Anies menyakini dan optimis bahwa dirinya menang pada Pemilu 2024, terutama di wilayah Sumsel.

"Antusiasme dari Sumsel luar biasa tinggi, maka Insya Allah makin optimis. Kami terus berharap dan Insya Allah PKS akan terus bersama, karena memang PKS pendiri Koalisi Perubahan bersama Nasdem dan Demokrat. PKS adalah pendiri, penggagas, dan bekerja bersama sejak awal. Kami bersyukur ada tambahan PKB. Insya Allah kita songsong bersama-sama perubahan," ucapnya.

Baca Juga: Yusril Pastikan PBB Setia Bersama Prabowo, Yakin Bisa Dipercaya

2. PKS konsisten dukung Anies

Optimis Menang di Sumsel, PKS All Out Dukung Anies Baswedan(Anies Baswedan saat menyapa pendukungnya di Palembang ) IDN Times/istimewa

Sementara itu di tengah isu perpecahan Koalisi Indonesia Perubahan, PKS masih konsisten mendukung Anies Baswedan sebagai Calon Presiden RI. Hal itu diungkapkan Ketua Majelis Pertimbangan Pusat DPP PKS, Siswono, Minggu (10/9/2023).

"Anies Baswean, Insya Allah Presiden 2024. Kita hadir bersama di sini dengan pemimpin masa depan 2024 nanti," kata Siswono.

Ia mengungkapkan, PKS sangat mendukung penuh Anies Baswedan untuk menjadi Presiden RI. Dukungan itu sesuai kesepakatan Majelis Syuro yang telah dilaksanakan PKS.

"PKS sangat mendukung penuh karena itu yang dihasilkan di Majelis Syuro. Koalisi Perubahan tidak akan ada tanpa PKS di dalamnya. PKS sepenuhnya mendukung dan tentu saja saya sangat gembira karena antusiasme warga mendukung Anies sebagai Presiden," bebernya.

3. PKS Sumsel maksimalkan kader untuk pemenangan Anies

Optimis Menang di Sumsel, PKS All Out Dukung Anies BaswedanIlustrasi - Presiden PKS Ahmad Syaikhu bersama pengurus DPP PKS. (Dok PKS)

Ketua DPW PKS Sumsel, Muhammad Toha mengatakan, kehadiran Anies Baswedan di Palembang sudah dinantikan masyarakat Kota Palembang.

"Dalam waktu 5 bulan lagi menjelang Pemilu, seluruh upaya dan personel baik dari kader hingga relawan dikerahkan untuk pemenangan partai dan Anies Baswedan. Kita maksimalkan sosialisasi dan berjuang untuk memenangkan Anies serta PKS," tutupnya.

Baca Juga: Sandiaga Uno Ungkap Kabar Baik Soal Cawapres Ganjar Pranowo

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya