ODGJ di OKI Mengamuk, Bacok Orangtua Hingga Pukul Warga

Pelaku tersinggung tamu orangtuanya tak membalas sapa 

Ogan Komering Ilir, IDN Times - Mulyadi (30) warga Desa Sukaraja Kecamatan SP Padang, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatra Selatan (Sumsel), terpaksa diamankan kepolisian karena membacok kedua orangtuanya beserta tiga warga lain, Selasa (11/10/2022).

Setelah peristiwa tersebut, ibu pelaku yakni Asmara (50) dan ayahnya Musar (51), harus dilarikan ke rumah sakit karena mendapat luka bacok.

Baca Juga: ODGJ Berkeliaran Bawa Sajam, 1 Orang Dilaporkan Terluka

1. Pelaku akan dikirim lagi ke RS Ernaldi Bahar

ODGJ di OKI Mengamuk, Bacok Orangtua Hingga Pukul Wargajberita.com

Kapolsek SP Padang, AKP Sadikin mengatakan, ada dua korban menderita luka yang sama. Pelaku diduga mengalami gangguan jiwa atau Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Agar tidak bertambah korban dan membuat resah masyarakat, pelaku akan dirawat di RS Ernaldi Bahar, Palembang. 

"Kita sudah koordinasi dengan pihak keluarga, pihak kecamatan dan desa, serta pihak lain untuk dibawa ke RS Ernaldi Bahar Palembang," terang Sadikin, Kamis (13/10/2022).

Baca Juga: ODGJ di Muaratara Teror Warga Lagi, 2 Wartawan Diancam Parang

2. Bermula dari pelaku yang tersinggung dengan tamu orangtuanya

ODGJ di OKI Mengamuk, Bacok Orangtua Hingga Pukul Warga( Ilustrasi senjata tajam) IDN Times/Istimewa

Kasus pembacokan bermula saat korban Iyus datang ke rumah orangtua pelaku, kemudian Mulyadi menyapa Iyus namun tidak dijawab sehingga pelaku tersinggung.

Pelaku mendekati Iyus dan meninju dengan tangan hingga mengenai mata sebelah kanan korban. Hal tersebut memicu perkelahian antara Iyus dengan pelaku. Kemudian orangtua Mulyadi mencoba melerai, tetapi pelaku langsung mengambil parang dari dalam rumahnya dan langsung membacok.

"Ayah pelaku luka bacok di atas bibir, lalu pelaku juga membacok ibunya dan mengenai tangan, leher atas sebelah kanan, dan pelipis sebelah kiri," jelasnya.

3. Pelaku terus mengamuk dan membacok orang yang dilihatnya

ODGJ di OKI Mengamuk, Bacok Orangtua Hingga Pukul WargaIlustrasi ODGJ (IDN Times/Sunariyah)

Kemudian pelaku kembali membacok korban Jonsi yang mengambil wudu di belakang rumah. Bacokannya mengenai kepala bagian atas. Korban Didi yang mendengar keributan langsung keluar namun langsung dikejar pelaku. Walau sempat terjadi pergumulan, namun pelaku juga membacok dada Didi. 

Kedua orangtua pelaku mengalami luka cukup serius dan dibawa ke RSUD Kayuagung. Sedangkan korban Iyus, Didi, dan Jonsi, mengalami luka ringan dan sudah pulang ke rumah masing-masing.

"Dari informasi yang kami dapat, pelaku ini telah lama mengalami gangguan jiwa dan sudah dua kali menjalani perawatan di RS Ernaldi Bahar Palembang," tutupnya.

Baca Juga: ODGJ Gebuk Pelajar Hingga Tewas dan Tantang Polisi Berkelahi

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya