Rumah Selebgram Palembang Digeledah Terkait Kasus Narkotika

Beberapa mobil mewah ikut diamankan oleh polisi

Palembang, IDN Times - Seorang selebgram asal Palembang berinisial APS ditangkap Polda Lampung terkait jaringan narkotika jaringan internasional. APS ditangkap Tim Ditres Narkoba Polda Lampung saat berada di klinik kecantikan Jalan Basuki Rahmat Palembang, Sabtu (26/8/2023).

Kabar tersebut dibenarkan oleh Ketua RT di tempat tinggal APS, Syafril saat dimintai keterangan. Syafril mengatakan, dirinya diminta oleh polisi untuk menjadi saksi penggeledahan rumah tersangka.

"Polisi datang dan bilang suami APS terlibat jaringan narkoba dari dalam Lapas. Saya juga kurang tahu dengan APS ini," ungkap Syafril, Senin (28/8/2023).

Baca Juga: 3 Orang Warga Aceh Tertangkap di Palembang Saat Antar Sabu

1. Ketua RT tak pernah melihat APS

Rumah Selebgram Palembang Digeledah Terkait Kasus NarkotikaRumah selebgram APS digeledah oleh polisi (Dok: istimewa)

Syafril menyebutkan, APS baru pindah ke Jalan Catur blok E, Kelurahan Lorok Pakjo Kecamatan Ilir Barat I selama satu tahun. Sebagai Ketua RT, Syafril mengaku tak mengenal APS. Ia memastikan orangtua APS mengurus administrasi kepindahan sedari awal.

"Saya belum pernah ketemu sama dia, makanya terkejut ada polisi memanggil untuk menyaksikan penggeledahan," jelas dia.

Baca Juga: Bandar Narkoba OKU Selatan Tikam Polisi Saat Digerebek

2. Desas desus menyebar di TKP

Rumah Selebgram Palembang Digeledah Terkait Kasus NarkotikaPenampakan selebgram APS. (Instagram/@ade****************).

APS dikenal warga sekitar sebagai pribadi yang tertutup. Desas-desus yang beredar di kalangan masyarakat setempat juga menyebut jika APS istri seorang bandar narkoba.

"Rumahnya memang besar seperti ini. Katanya ada beberapa unit mobil yang dibawa termasuk jenis BMW. Kalau berapa unit yang dibawa saya tidak tahu, karena tidak menyaksikan sampai selesai sebab hari itu saya lagi demam jadi pulang," jelas dia.

3. Polisi benarkan penangkapan

Rumah Selebgram Palembang Digeledah Terkait Kasus NarkotikaIlustrasi penjara (IDN Times/Mardya Shakti)

Kabar penangkapan itu dibenarkan Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah. Ia mengatakan APS menjadi tersangka dan terlibat jaringan narkotika. Suaminya bagian dari jaringan narkotika dari balik juruji besi.

"Benar," kata Umi saat dikonfirmasi, Senin (28/8/2023). Namun, Umi belum bisa memberikan keterangan secara detail terkait kasus narkoba yang menjerat APS itu.

Baca Juga: Pemuda Palembang Ini Edarkan Sabu 9,5 Kilo Jaringan Pulau Jawa

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya