Positif COVID-19 di Sumsel Bertambah Menjadi 1.855 Kasus 

Protokol kesehatan tetap harus jadi priotitas

Palembang, IDN Times - Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Selatan (Sumsel), Yusri mengungkapkan, jumlah positif COVID-19 sudah mencapai 1.855 kasus setelah penambahan 16 pasien hari ini, Selasa (23/6).

"Penambahan terbanyak masih dari Palembang sebanyak 16 orang, diikuti Muara Enim dan OKU Timur masing-masing satu orang. Sehingga jumlah kasus pasien aktif ada 956 orang," ujar Yusri, Selasa (23/6).

1. Jumlah pasien sembuh hari ini lebih tinggi dari penambahan positif

Positif COVID-19 di Sumsel Bertambah Menjadi 1.855 Kasus Pedagang Pasar Kebon Semai Sekip Palembang mengikuti rapid test pasca meninggalnya satu rekan mereka suspect COVID-19. (IDN Times/ Deryardli Tiarhendi)

Sedangkan pasien sembuh hari ini cukup tinggi dibanding penambahan positif, yakni mencapai 46 orang. Mereka berasal dari Palembang sebanyak 37 orang, Muba tiga orang, dan Banyuasin, OKU Timur serta OI masing-masing dua orang. Total pasien sembuh di Sumsel sudah mencapai 825 orang.

"Semua pihak saat ini harus sama-sama berperan dalam mencegah penularan virus COVID-19. Makanya penting untuk melaksanakan protokol kesehatan," tegas dia.

Baca Juga: 2 Pasar Jadi Klaster Tak Urungkan Palembang Juara Video New Normal

2. Zona hijau bersiap buka sekolah

Positif COVID-19 di Sumsel Bertambah Menjadi 1.855 Kasus Instagram.com/hokuei.tottori

Menjelang tahun ajaran baru, beberapa daerah yang telah ditetapkan sebagai zona hijau akan membuka kembali sekolah. Namun Gugus Tugas Sumsel meminta pihak sekolah melakukan protokol kesehatan dengan ketat.

"Anak TK dan SD rentan, namun untuk pemeriksaan swab massal belum dianggap perlu. Kita akan kerja sama pihak sekolah untuk menjaga protokol kesehatan," jelas dia.

Baca Juga: Ini Alasan Indonesia Masih Gunakan Rapid Test

3. Jumlah ODP dan PDP hari ini

Positif COVID-19 di Sumsel Bertambah Menjadi 1.855 Kasus Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Selatan (Sumsel) Yusri (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Sedangkan untuk orang dalam pantauan (ODP) saat ini ada berjumlah 8.011 orang, sudah selesai pemantauan 6.407 orang dan 1.604 orang masih dalam proses pemantauan.

Kasus pasien dalam pengawasan (PDP) saat ini ada 857 orang, selesai pengawasan 429 orang dan masih dalam proses 428 orang.

Baca Juga: Termasuk Palembang, 129 Pasar di Indonesia Jadi Klaster COVID-19

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya