Kesehatan dan Infrastruktur jadi Prioritas Muchendi-Supriyanto di OKI

Muchendi didukung 10 parpol

Intinya Sih...

 

  • Muchendi-Supriyanto berkomitmen perbaiki infrastruktur di OKI, khususnya jalan di pelosok daerah.
  • Rencana program BPJS gratis dan dukungan 10 partai politik dengan total suara sah 280.971.
  • Kompetisi sengit antara Muchendi-Supriyanto dan Djakfar Shodiq-Abdiyanto dalam Pilkada OKI 2024.

Palembang, IDN Times - Pasangan bakal calon kepala daerah Ogan Komering Ilir (OKI), Muchendi dan Supriyanto, menegaskan komitmen mereka untuk memperbaiki infrastruktur di seluruh wilayah OKI, termasuk di pelosok-pelosok Bumi Bende Seguguk. Menurut Muchendi, persoalan infrastruktur adalah salah satu aspirasi yang paling sering disampaikan oleh masyarakat saat mereka melakukan sosialisasi.

"Prioritas kami adalah memperbaiki infrastruktur, terutama jalan-jalan di pelosok OKI. Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat, terutama yang berada di desa-desa terpencil, dapat merasakan manfaat dari pembangunan yang merata," ujar Muchendi saat ditemui di sela-sela tes kesehatan, Sabtu (31/8/2024).

1. Janjikan BPJS gratis untuk masyarakat

Kesehatan dan Infrastruktur jadi Prioritas Muchendi-Supriyanto di OKIPasangan bakal calon kepala daerah saat menjalani tes kesehatan (Dok: istimewa)

Selain perbaikan infrastruktur, pasangan Muchendi-Supriyanto juga berencana untuk memperluas akses layanan kesehatan dengan menyediakan program BPJS gratis hingga ke pelosok daerah. Muchendi menilai bahwa kesehatan adalah faktor penting dalam pembangunan OKI untuk lima tahun mendatang.

"Program BPJS gratis ini merupakan program prioritas Muchendi-Supriyanto bila terpilih sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati OKI periode 2025-2030 nanti," jelas Muchendi.

2. Muchendi-Supriyanto didukung 10 partai

Kesehatan dan Infrastruktur jadi Prioritas Muchendi-Supriyanto di OKIPasangan Muchendi-Supriyanto mendeklarasikan diri maju di Pilbup OKI (Dok: ist)

Pasangan Muchendi-Supriyanto mendapatkan dukungan kuat dari 10 partai politik di OKI, termasuk Partai Demokrat, PAN, Golkar, PKS, Gerindra, Nasdem, PPP, Perindo, PSI, dan Partai Garuda. Dengan total suara sah sebesar 280.971 suara, mereka telah melebihi syarat minimal suara yang ditetapkan oleh KPU untuk maju dalam Pilkada OKI 2024.

"Secara akumulasi dari 10 partai pendukung, suara sah yang kita miliki sebanyak 280.971 suara. Ini telah memenuhi syarat minimal yang ditentukan oleh KPU," terang Muchendi.

Muchendi juga menegaskan bahwa komunikasi dengan partai-partai pendukung terus dijaga menjelang pendaftaran resmi ke KPU. Semua partai pendukung, menurutnya, sepakat untuk mengusung visi dan misi yang sama dalam membangun OKI.

"Kami akan mempercepat berbagai program infrastruktur, seperti pembangunan jalan agar akses setiap wilayah tersambung, sekaligus untuk meningkatkan perekonomian. Pendidikan, kesehatan, dan bidang lainnya juga akan tetap menjadi fokus, bahkan prioritas," ungkap Muchendi.

3. Petahana didukung dua parpol

Kesehatan dan Infrastruktur jadi Prioritas Muchendi-Supriyanto di OKIPasangan Muchendi-Supriyanto mendeklarasikan diri maju di Pilbup OKI (Dok: ist)

Di sisi lain, pasangan Djakfar Shodiq-Abdiyanto yang merupakan petahana juga siap berlaga dengan dukungan dari dua partai politik, yaitu PKB dan PDIP. Pasangan ini memiliki total 141.259 suara sah, dengan rincian PKB memperoleh 70.045 suara dan PDIP memperoleh 71.214 suara.

Dengan munculnya dua pasangan calon yang kuat, Pilkada OKI 2024 diprediksi akan menjadi kontestasi politik yang sangat kompetitif. Masyarakat OKI pun diharapkan dapat memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan nyata bagi daerah mereka.

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya