DPP Golkar Tunjuk Bobby Andhito Gantikan Dodi Reza

Golkar kawal program mempertahankan kemenangan di Sumsel

Palembang, IDN Times - Tertangkapnya Ketua DPD I Partai Golongan Karya (Golkar) Sumsel, Dodi Reza Alex oleh KPK, langsung ditanggapi pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar. DPP langsung menunjuk Boby Andhitio Rizaldi sebagai Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPD Golkar Sumsel.

"Plt yang dijabat Boby Andhitio Rizaldi, sesuai SK mengenai penunjukan yang sudah dikeluarkan pada 18 Oktober 2021 lalu. Artinya DPD Partai Golkar Sumsel tidak ada kekosongan," ungkap Ketua Harian Partai Golkar Sumsel, Anita Noeringhati, Kamis (21/10/2021).

1. DPD berencana gelar Musdalub

DPP Golkar Tunjuk Bobby Andhito Gantikan Dodi RezaKetua DPRD Sumsel Anita Noeringhati (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Anita menjelaskan, kepengurusan DPD Golkar di bawah Bobbi akan mengawal kebijakan-kebijakan partai. Bobby diminta mengantarkan Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) untuk menetapkan kepengurusan baru.

"Musdalub menunggu pak Bobby, apakah dilakukan pada waktu dekat atau seperti apa. Semuanya itu kewenangan pak Bobby, Musdalub juga masih direncanakan," jelas dia.

Baca Juga: Profil Dodi Reza Alex, Terjun ke Politik Ikuti Jejak Orang Tua

2. Program mempertahankan kemenangan tetap jadi prioritas

DPP Golkar Tunjuk Bobby Andhito Gantikan Dodi RezaKetua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto [nomor tiga dari kiri]. (ANTARA FOTO/Risky Andrianto)

Anita menjelaskan, Bobby Andhitio Rizaldi akan ke Sumsel pada akhir bulan mendatang. Anggota DPR RI tersebut akan mengawal program-program partai yang sudah berjalan selama kepengurusan Dodi Reza Alex.

"Beberapa program telah berjalan, makanya waktu saya melakukan konsolidasi ke bawah dan ke dalam juga, kami sekarang sedang audit organisasi. Kita meminta laporan kepada seluruh DPD Partai Golkar kabupaten dan kota dalam pembentukan fungsionaris yang akan kita tunjuk sebagai caleg," jelas dia.

Baca Juga: Perusahaan Penyuap Dodi Reza Garap 8 Proyek di Muba

3. Pengganti Dodi setelah tersandung kasus hukum

DPP Golkar Tunjuk Bobby Andhito Gantikan Dodi RezaKetua Kadin Sumsel, Dodi Reza Alex (IDN Times/Rangga Erfizal)

Sebelumnya Ketua Departemen Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar Sumatera II, Yudha Novanza Utama juga menyampaikan, DPP telah memberikan mandat kepada Bobby.

Bobby Andhito Rizaldi ditetapkan menggantikan Dodi Reza Alex yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dodi terpilih sebagai Ketua DPD Golkar 2020-2025 saat Musda Partai Golkar pada 5 Maret 2020 lalu.

Saat itu, Dodi meraih delapan suara sah. Sedangkan lawannya Andie Dienaldie hanya meraih dua suara sah. Sebanyak 11 lain dianggap tidak sah karena pemilihan dilakukan secara ganda, dan dua ormas memilih tidak memberi suara karena ada dualisme.

Baca Juga: Kantor Perusahaan Penyuap Dodi Reza di Palembang Sepi Tanpa Aktivitas

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya