Musi Banyuasin, IDN Times -Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel membuka kembali jalur Sungai Lalan di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) untuk aktivitas angkutan batu bara pada Senin (12/1/2025). Pembukaan ini dilakukan setelah pihak perusahaan memenuhi kewajiban pendanaan perbaikan Jembatan P6 Lalan yang ambruk akibat ditabrak tongkang batu bara beberapa waktu lalu.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemprov Sumsel, Apriyadi mengungkapkan, Asosiasi Pengguna Alur Sungai Lalan (AP6L) telah menyetor dana sebesar Rp35 miliar ke rekening bank daerah. Dana tersebut menjadi bagian komitmen pembiayaan perbaikan jembatan yang menjadi alasan penutupan jalur sungai.
“Dana Rp35 miliar sudah masuk ke rekening Bank Sumsel Babel (BSB) Cabang Sekayu. Kontraktor pelaksana sudah kembali bekerja sejak 2 Januari. Dengan kondisi ini, tidak ada lagi alasan bagi Pemprov untuk menutup alur Sungai Lalan,” ujarnya, Selasa (13/1/2026).
