Lubuk Linggau, IDN Times - Sekitar 40 truk angkutan batu bara harus dikandangkan di Terminal Petanang Kecamatan Lubuk Linggau Utara, Kota Lubuk Linggau, sejak Rabu (7/1/2026). Puluhan truk tersebut terjaring razia gabungan yang dilakukan Pemkot, Polres dan Kodim 0406 Lubuk Linggau.
Sampai dengan Kamis (8/1/2026), truk asal Jambi tujuan akhir Pulai Baai Bengkulu tersebut masih berada di Terminal Petanang. Selain dikandangkan, 40 truk tersebut juga diperiksa kelengkapan dokumen sekaligus dilakukan pemanggilan terhadap pengelola angkutan (transportir).
