Palembang, IDN Times - Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Rusminto Wahyudi mengapresiasi langkah cepat cepat dan tegas Polda Sumsel dalam mengungkap praktik pengoplosan tabung gas elpiji subsidi di Palembang. Praktik pengoplosan tersebut dinilai membahayakan masyarakat sebagai konsumen dan merugikan negara.
"Praktik pengoplosan LPG ini tidak dapat ditoleransi karena mengancam keselamatan masyarakat," ungkap Rusminto kepada IDN Times, Kamis (22/1/2026).
