Palembang, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bakal membangun Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sukawinatan. TPST itu diklaim mampu mengatasi persoalan sampah di Palembang yang mencapai 1.200 ton per hari.
"Sekarang proses administrasinya sedang berlangsung, ditarget Januari 2025 mulai pengerjaan fisik," kata Penjabat Wali Kota (Pj Wako) Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta, Rabu (3/7/2024).