Lahat, IDN Times - Seorang pengendara motor bernama Erwinsyah (46) dilaporkan hilang setelah terjatuh ke Sungai Lematang di Lahat, Sumatra Selatan. Insiden ini terjadi di Desa Kebur, Kecamatan Merapi Barat, ketika motor yang dikendarainya bertabrakan dengan mobil Kijang Innova dari arah Muara Enim, Selasa 25 November 2025.
"Korban diduga terpental dan jatuh ke aliran Sungai Lematang," ungkap Kepala Kantor SAR Palembang, Raymond Konstantin, Rabu (26/11/2025).
